Banjir Sorotan Sebut Jangan Pakai Masker, Anji Klarifikasi Rujuk Unggahan Wali Kota Bogor Bima Arya

- 20 Juli 2020, 14:05 WIB
Wali Kota Bogor Bima Arya dan  Musisi Anji Manji.
Wali Kota Bogor Bima Arya dan Musisi Anji Manji. /Fahriz Rabbil/Linna Syahrial

ISU BOGOR - Musisi Anji Manji alias Erdian Aji Prihartanto yang banjir sorotan lantaran mengkapitalkan huruf kata 'jangan memakai masker' dalam unggahannya di akun media sosial Twitter membuatnya harus mau terus memantau riak-riak warganet dan aktif mengklarifikasinya.

Pantauan isubogor.com, Senin, 20 Juli 2020, dalam cuitannya di akun Twitter Anji Manji @duniamanji ia menuliskan serangkaian keterangannya tentang enpat argumennya yang menuai kritik warganet, salah satunya mengenai kalimat 'JANGAN PAKAI MASKER' itu.

Musisi yang terkenal sebagai vokalis Band Drive pada tahun 2005-2011 ini mendapat serangan dua hari berturut-turut sejak beberapa unggahannya media sosial Twitter dan Instagram banyak menjadi tren yang hangat diperbincangkan.

 

Baca Juga: Aneh dengan Foto Jenazah Pasien Covid-19 Karya Jhosua Irwandi, Warganet Bilang Komen Anji Janggal

Anji mengklarifikasi bahwa dirinya salah menghuruf kapitalkan kata dalam kalimatnya tentang bahaya memakai masker saat berolahraga.

"1. Saya salah menempatkan pemakaian kapital dalam kalimat. Harusnya bukan di JANGAN MEMAKAI MASKER, tapi di SAAT KAMU OLAHRAGA. Akhirnya kesan yang timbul jadi jangan memakai masker. Padahal ‘jangan memakai masker ketika berolahraga’

Untuk hal ini, saya sudah mencobanya sendiri," tulis Anji.

 

Halaman:

Editor: Linna Syahrial

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x