Novel Baswedan Kecewa Febri Diansyah Jadi Pengacara Putri Candrawathi: Sebaiknya Mundur...

- 29 September 2022, 09:55 WIB
Novel Baswedan kecewa dengan keputusan Febri Diansyah.
Novel Baswedan kecewa dengan keputusan Febri Diansyah. /Instagram/novelbaswedanofficial/febridiansyah.id/

ISU BOGOR - Eks pegawai KPK Novel Basewdan mengaku kecewa dengan rekan seperjuangannya, Febri Diansyah, yang kini menjadi tim pengacara Putri Candarwathi dalam kasus Ferdy Sambo.

Novel Baswedan mengaku kaget dan kecewa terhadap sikap yang diambil oleh Febri Diansyah yang gabung tim kuasa hukum Ferdy Sambo.

Tak hanya kepada Febri Diansyah, Novel Baswedan juga meluapkan kekecewaan kepada Rasamala Aritonang.

Baca Juga: Sejarah Peristiwa G30S PKI, Para Jenderal Terbunuh karena Kecelakaan Ini Kata Prof Salim Said

"Sbg teman sy kaget & kecewa dgn sikap @febridiansyah & @RasamalaArt yg mau mjd kuasa hukum PC & FS," ungkap Novel dikutip Isu Bogor dari Twitter, Kamis, 29 September 2022.

Lebih lanjut, Novel meminta agar Febri dan Rasamala mundur dari tim kuasa hukum Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Novel menilai bahwa untuk saat ini, dalam kasus pembunuhan Brigadir J, pihak korban lah yang harus dibela.

Baca Juga: Zelensky: Rusia Telah Lama Ingin Mencaplok sebagian Ukraina

"Saran sy sebaiknya mundur saja. Justru kepentingan korban yg penting dibela," kata Novel.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x