Eril Belum Ditemukan oleh Tim SAR, Sisi Lain Sungai Aare Diungkap WNI di Swiss: Sebenernya...

- 9 Juni 2022, 11:57 WIB
Gambaran sisi lain Sungai Aare di Kota Thun (kanan).
Gambaran sisi lain Sungai Aare di Kota Thun (kanan). /Instagram/ataliapr/syarifzapata/

ISU BOGOR - Masuk dua pekan pencarian, belum ada kabar resmi yang menyatakan Eril atau Emmeril Kahn Mumtadz telah ditemukan oleh tim SAR Swiss.

Bersamaan dengan viralnya kabar Eril hilang hingga dinyatakan meninggal karena tenggelam, WNI di Swiss, Syarif Zapata, mengungkap sisi lain dari Sungai Aare.

Melalui unggahannya di media sosial Instagram, Syarif memperlihatkan gambaran sisi lain Sungai Aare yang tak banyak orang tahu.

Baca Juga: Viral Kabar Jasad Eril Ditemukan Mengapung di Sungai Aare oleh Tim SAR, Ini Fakta Sebenarnya

Pasalnya, usai berita anak sulung Ridwan Kamil hilang viral, publik hanya menyoroti Sungai Aare yang ada di Kota Bern.

Untuk itu, Syarif memperlihatkan sisi lain sungai primadona para wisatawan lokal maupun mancanegara itu yang ada di Kota Thun, tak jauh dari Bern.

Dalam unggahan yang dibagikan WNI di Swiss tersebut, tampak arus Sungai Aare yang sangat deras dan berbahaya bagi perenang yang tak memakai alat keamanan.

Baca Juga: Istri Ridwan Kamil Bagikan Momen Eril Semasa Hidup Sudah Cinta Air: Mengantarkannya Pulang...

"Sebenernya sederes apa sih Sungai Aare? Kalo gini deres gak? Ini Sungai Aare juga guys," kata Syarif.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x