Viral Kabar Jasad Eril Ditemukan Mengapung di Sungai Aare oleh Tim SAR, Ini Fakta Sebenarnya

- 9 Juni 2022, 11:36 WIB
Viral di media sosial soal kabar yang mengatakan Eril sudah ditemukan.
Viral di media sosial soal kabar yang mengatakan Eril sudah ditemukan. /Instagram/ataliapr/KBRI/

ISU BOGOR - Publik di media sosial heboh dengan kabar yang mengatakan jasad Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril sudah ditemukan dalam keadaan mengapung di Sungai Aare.

Tak hanya itu, kabar tersebut juga menyebut jasad Eril akan segera dipulangkan ke Indonesia, tepatnya ke rumah Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Kabar jasad Eril ditemukan itu menggegerkan publik tersebut beredar di sejumlah media sosial populer, seperti TikTok, Facebook, dan YouTube.

Baca Juga: Beredar Kabar Eril Terdeteksi Selamat Lewat Sensor Tercanggih Tim SAR Swiss, Simak Faktanya

Tanpa diduga-duga, kabar itu banjir sorotan publik hingga mereka bertanya-tanya apakah info tersebut valid atau tidak.

Akan tetapi, berdasarkan penelusuran Isu Bogor, hingga Rabu, 8 Juni 2022, belum ada update terkini dari KBRI Swiss ihwal perkembangan pencarian Eril.

Berdasarkan informasi terbaru yang dibagikan pada Selasa, 7 Juni 2022, pencarian anak sulung Ridwan Kamil di Sungai Aare masih berlanjut.

Baca Juga: Resmi, Masa Kampanye Pemilu 2024 Berlangsung 75 Hari, Ini Kata DPR

Begitu dari pihak keluarga, belum ada informasi resmi yang dibagikan soal jasad Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x