Hasil Badminton Perorangan SEA Games 2022: Ganda Putri Indonesia Masuk Babak Final

- 21 Mei 2022, 15:11 WIB
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti (kanan) dan Apriyani Rahayu (kiri).
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti (kanan) dan Apriyani Rahayu (kiri). /ANTARA FOTO/Zabur Karuru/

ISU BOGOR - Hasil pertandingan badminton nomor perorangan SEA Games 2022 membuat para pecinta bulu tangkis Tanah Air bersorak gembira.

Pasalnya, tim ganda putri Indonesia, Apriyani dan Fadia menang atas Singapura dengan skor akhir 21-10 dan 21-7.

Indonesia berhasil bantai Singapura di babak empat besar sehingga lolos ke laga pamungkas SEA Games 2022.

Baca Juga: Detik-detik Pasukan Terjun Payung Ukraina Meledakkan Tank Rusia

Kemenangan Apriyani dan Fadia ini membuat harapan tim badminton Garuda membawa medali emas membara lagi.

Apriyani dan Fadia berhasil membuktikan bahwa Merah Putih bisa lolos ke babak final usai melibas habis Singapura dengan skor fantastis.

Pasalnya, di partai tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung kalah tipis dari Thailand dengan skor 18-21 dan 15-21.

Baca Juga: Wabah Cacar Monyet Terkait dengan Acara Fetish Gay di Sauna Dewasa, Ini Kata Pejabat Spanyol

Gregoria Tunjung harus mengakui keunggulan Phittayaporn Chaiwan, tunggal putri dari Thailand, di set pertama dan kedua.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x