Sidang Isbat 2022, Awal Ramadhan 1443 Hijriah Segera Diputuskan Kemenag Jumat 1 April

- 29 Maret 2022, 14:38 WIB
Sidang Isbat 2022, Awal Ramadhan Segera Diputuskan Kemenag Jumat 1 April
Sidang Isbat 2022, Awal Ramadhan Segera Diputuskan Kemenag Jumat 1 April /Foto/Ilustrasi/Antara

ISU BOGOR - Sidang Isbat 2022 akan digelar Kementerian Agama (Kemenag) di Auditorium HM Rasjidi, Jakarta, pada Jumat, 1 April 2022.

Sidang penetapan 1 Ramadhan 1443 Hijriah ini seperti biasa akan didahului dengan didahului dengan Seminar Pemaparan Posisi Hilal oleh Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Muhammad Adib, menjelaskan bahwa sidang Isbat 2022 ini akan mempertimbangkan informasi awal.

Baca Juga: Niat Puasa Ganti Ramadhan di Bulan Sya'ban, Arab, Latin dan Artinya

Menurutnya, informasi itu berdasarkan hasil perhitungan secara astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.

Adib menjelaskan secara hisab, semua sistem sepakat bahwa ijtimak menjelang Ramadhan jatuh pada Jumat, 1 April 2022 M atau bertepatan dengan 29 Sya;ban 1443 H sekitar pukul 13.24 WIB.

“Pada hari rukyat, 29 Syakban 1443 H, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk.

Baca Juga: Niat Puasa Qadha Ramadhan dan Nisfu Sya'ban, Arab, Latin dan Artinya

"Berkisar antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," jelas Adib dilansir dari laman resmi Kemenag yang dikutip Isu Bogor, Selasa 29 Maret 2022.

Lebih lanjut, Adib menjelaskan awal Ramadan 1443 H akan diputuskan pemerintah dan hingga saat ini masih menunggu hasil rukyatul (pemantauan) hilal.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x