Rocky Gerung Sebut Edy Mulyadi dan Ngabalin Tersandung Kasus yang Sama: Melakukan Kesalahan Narasi

- 2 Februari 2022, 12:15 WIB
Rocky Gerung Sebut Edy Mulyadi dan Ngabalin Tersandung Kasus yang Sama: Melakukan Kesalahan Narasi
Rocky Gerung Sebut Edy Mulyadi dan Ngabalin Tersandung Kasus yang Sama: Melakukan Kesalahan Narasi /Kolase foto Ali Mochtar Ngabalin dan Edy Mulyadi/Foto-fotoAntara

"Maka Edy Mulyadi sama aja karena melakukan kesalahan narasi, kita nggak perlu melaporkan Ngabalin, melaporkan Edy Mulyadi atau bahkan Arteria sebetulnya kalau kita baca intensinya," pungkas Rocky Gerung.

Diberitakan sebelumnya, Edy Mulyadi ditetapkan sebagai tersangka kasus ujaran kebencian terkait pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan sebagai 'Tempat Jin Buang Anak'.

Sedangkan baru-baru ini Ali Mochtar Ngabalin mengatakan, gagasan IKN ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur sebagai bukti keseriusan pemerintah dalam memeratakan pembangunan agar tidak terpusat di Pulau Jawa.

Baca Juga: Muncul Wacana Proyek IKN Akan Diwariskan ke Presiden Pengganti Jokowi, Rocky Gerung: Ngaco!

"Dengan pemindahan IKN ini perputaran APBN, alokasi keuangan, dan kebijakan yang tadinya berpusat di Pulau Jawa dapat bergeser dan merata ke Pulau di luar Jawa. Ini akan memutus mata rantai 'apa-apa orang Jawa'," kata Ali Mochtar Ngabalin keterangan resmi KSP, Minggu 30 Januari 2022.

Menurut Ali Mochtar Ngabalin sebagian besar APBN hanya berputar di Jawa. Jadi gagasan pertama dan utama dari pemindahan IKN ini adalah agar Indonesia tidak menjadi Jawa Sentris.

Sebab, kata Ali Mochtar Ngabalin, Pulau Jawa selalu menjadi penyumbang terbesar bagi perekonomian Indonesia. Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukan, Pulau Jawa mencatatkan angka 57,55 persen untuk besaran Produk Domestik Bruto (PDB) pada kuartal III-2021.

"Artinya, perputaran ekonomi terbesar terjadi di Pulau Jawa. Sementara itu, PDB di Pulau Kalimantan hanya tercatat sebesar 8,32 persen, Pulau Sulawesi sebesar 6,98 persen, serta Pulau Maluku dan Papua sebesar 2,45 persen," pungkas Ali Mochtar Ngabalin.***

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah