Rachel Vennya Jalani Pemeriksaan di Polda Metro, Kapendam Jaya Sebut Selebgram Itu Dibantu Dua Oknum TNI

- 21 Oktober 2021, 15:49 WIB
Rachel Vennya Jalani Pemeriksaan di Polda Metro, Kapendam Jaya Sebut Selebgram Itu Dibantu Dua Oknum TNI
Rachel Vennya Jalani Pemeriksaan di Polda Metro, Kapendam Jaya Sebut Selebgram Itu Dibantu Dua Oknum TNI /Instagram/@rachelvennya

ISU BOGOR - Selebgram Rachel Vennya akhirnya memenuhi panggilan penyidik Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan terkait kabur dari karantina RSDC Wisma Atlet, Kamis 21 Oktober 2021.

Kedatangannya ke Polda Metro Jaya, Rachel yang didampingi manajernya, Maulida Khairunnisa dan pacarnya Salim Nauderer adalah untuk klarifikasi terkait dugaan pelanggaran protokol kesehatan (prokes) sepulang dari Amerika Serikat.

Ketiganya langsung menuju Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya pukul 14.15 WIB. Ketiganya kompak tak banyak bicara kepada awak media meskipun dihalau dengan sejumlah pertanyaan. Kini, mereka tengah menjalani pemeriksaan polisi terkait dengan perkara yang menyeretnya.

Baca Juga: Kasus Rachel Vennya Tenggelam, Dokter Tirta: Selidiki Juga Oknum dari Mulai Bandara sampai Wisma Atlet

Sementara itu ditempat terpisah, Kepala Penerangan Komando Daerah Militer (Kapendam) Jaya, Kolonel ARH Erwin BS menjelaskan saat ini kasus selebgram kabur yang melibatkan dua oknum TNI itu sedang dalam proses penyelidikan militer.

"Baru akan melakukan penyelidikan secara militer. Nanti hasilnya, oleh penyidik militer diberitahu," ungkap Kolonel Erwin BS sebagaimana dilansir dari Youtube KH Infotainment, Kamis 21 Oktober 2021.

Lebih lanjut, ia menjelaskan proses penyidikan yang dilakukan Satuan Intel Komando Gabungan Tugas Terpadu. Setelah itu ditemukan bukti pelanggaran dan dikembalikan ke Satgas.

Baca Juga: Rachel Vennya Minta Maaf Kabur dari Karantina karena Kangen Anak, Deddy Corbuzier: Bawa Aja Anaknya!

"Ada dua oknumi TNI yang membantu yaitu oknum FS, dan yang terbaru laporan Sat Intel adalah IG," ungkapnya.

Terkait perannya, hingga saat ini pihaknya belum mengetahui persis karena masih dalam proses penyelidikan dan penyidikan.

"Kedepan hasil penyelidikannya seperti apa, nanti dilimpahkan ke polisi militer," ungkapnya.

Baca Juga: Rachel Vennya Dituding Bohong Pasca Klarifikasi Kabur Karantina, Netizen: Gak Bisa Dibohongi Ya Buna Wkwk

Seperti diketahui, Rachel Vennya diduga kabur bersama dengan pacar dan manajernya saat menjalani masa karantina di RSDC Wisma Atlet usai berlibur di Amerika Serikat.

Dari hasil penyelidikan, diketahui ketiganya kabur dengan dibantu seorang oknum TNI berinisial FS yang bertugas sebagai anggota pengamanan bandara Soekarno-Hatta.

FS sendiri kini telah dinonaktifkan atas perbuatannya tersebut mulai Kamis 14 Oktober 2021.

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Nikita Mirzani 'Serang' Rachel Vennya Habis-habisan soal Kabur dari Karantina

Usai isu kaburnya viral, Rachel sempat mengutarakan permohonan maaf melalui media sosial Instagramnya.

"Halo teman-teman semua, aku mau meminta maaf sama kalian semua atas semua kesalahanku. Kadang aku nyakitin orang lain, merugikan orang lain, egois dan sombong. Aku meminta maaf yang sebesar-besarnya dan semoga semua hal buruk yang telah aku lakukan di hidupku menjadi pelajaran untuk aku," papar Rachel Vennya.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x