14 dari 22 Kasus Baru Positif di Kota Bogor Berasal dari Klaster Keluarga Tanah Sareal

- 3 September 2020, 19:54 WIB
ILUSTRASI covid-19.*
ILUSTRASI covid-19.* /Pixabay/Geralt/

ISU BOGOR - Sebanyak 14 dari 22 kasus baru positif Corona Virus Disease (Covid-19) di Kota Bogor per hari Kamis (3/9/2020) tercatat berasal dari klaster rumah tangga atau keluarga di Kecamatan Tanah Sareal.

Data Juru Bicara Pemkot Bogor untuk Siaga Corona, Sri Nowo Retno menyebutkan hari ini Kota Bogor kembali mengalami lonjakan tajam jumlah kasus baru positif.

"Hari ini ada penambahan 22 kasus baru positif Covid-19 di Kota Bogor. Kemudian sembuh 25 orang, masih dalam pengawasan berkurang 3 orang dan tidak ada penambahan yang meninggal," katanya.

Baca Juga: Bocoran Harga dan Desain iPhone 12 Terbaru yang Diluncurkan September 2020, Pro Max Termahal

Retno begitu biasa disapa Sri Nowo Retno yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor menyebutkan dengan bertambahnya 22 orang, maka total kasus positf di Kota Bogor sebanyak 688 orang.

"Terdiri dari meninggal 32 orang, selesai isolasi/sembuh 419 orang dan masihi sakit 237 orang," ungkapnya.

Ia merinci dari 22 kasus baru positif Covid-19, 14 diantaranya dari Kecamatan Tanah Sareal, Bogor Utara 3 orang, Bogor Barat 2 orang, sisanya masing-masing 1 orang dari Kecamatan Bogor Timur, Tengah dan Selatan.

Baca Juga: Simak Videonya : Pelanggar Masker di Jakarta Wajib Merenung di Peti Jenazah

"Paling banyak adalah perempuan 13 orang dan laki-laki 9 orang," katanya.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x