Wisata Tetap Waspada, Simak Informasi Zona Covid-19 di Puncak Bogor Ini

- 1 Agustus 2020, 13:07 WIB
Grafis petas sebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor dengan jumlah kasus positif aktif 190 orang, 10 diantaranya warga Ciawi yang merupakan salah satu dari tiga kecamatan di Puncak, Bogor, Jawa Barat, 31 Juli 2020
Grafis petas sebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor dengan jumlah kasus positif aktif 190 orang, 10 diantaranya warga Ciawi yang merupakan salah satu dari tiga kecamatan di Puncak, Bogor, Jawa Barat, 31 Juli 2020 /Iyud Walhadi// Diskominfo Kabupaten Bogor

ISU BOGOR - Libur panjang akhir pekan Idul Adha 1441 Hijriah, kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat terus diserbu puluhan ribu kendaraan warga Jabdobetabek yang hendak berwisata sejak Jumat sore 31 Juli 2020 dan Sabtu 1 Agustus 2020 ini.

Dikarenakan masih dalam suasana pandemi, ada baiknya simak informasi tentang zona atau peta sebaran kasus corona virus disease (Covid-19) di Kabupaten Bogor, khususnya di kawasan Puncak yang meliputi tiga kecamatan yakni Ciawi, Megamendung dan Cisarua ini.

Berdasarkan data diperoleh dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, hingga pukul 19.00 WIB, Jumat 31 Agustus 2020, kawasan Puncak ternyata masih dalam zona merah dan oranye.

Baca Juga: Motif Kematian Editor Metro TV Kian Diragukan, Kriminolog: Bunuh Diri Paling Aneh

"Ciawi zona merah karena masih ada 10 kasus positif aktif atau masih dalam perawatan. Sedangkan Megamendung dan Cisarua adalah zona oranye (nihil kasus positif), dengan jumlah kasus berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 13 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Syarifah Sofiah dalam rilis resminya, Sabtu 1 Agustus 2020.

Meski demikian, ia tidak menjelaskan secara detail di desa mana saja sebaran kasus pasien terkonfirmasi positif di kecamatan Ciawi dan PDP di kecamatan Megamendung dan Cisarua itu. "Yang jelas tetap waspada bersama kita bisa lawan Corona dengan disiplin menggunakan masker," kata Ifah begitu biasa disapa Syarifah Sofiah.

Ia juga menjelaskan secara keseluruhan terkait peta sebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor dari 40 kecamatan, 24 diantaranya masih dalam zona merah karenas masih ditemukan kasus positif. "Zona hijau hanya ada di empat kecamatan yakni Tanjung Sari, Jonggol, Rumpin dan Tenjo," paparnya.

Baca Juga: Rusia Setujui Penggunaan Vaksin Corona Berteknologi Canggih, Virolog Terkesan Tapi Tak Terkejut

Tak hanya itu, ia juga merinci total kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor hingga saat ini berjumlah 541 kasus terdiri dari 190 kasus positif aktif atau masih dalam perawatan, meninggal 27 orang dan sembuh 320 orang.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x