Duh ! Ganjil Genap Kota Bogor Dihapus, Volume Kendaraan Masuk Meningkat Hingga 29 Persen

- 8 Maret 2021, 11:08 WIB
Kota Bogor resmi menghapus kebijakan ganjil genap pada Sabtu-Minggu atau 6-7 Maret 2021. Hasilnya, volume kendaraan masuk ke Kota Bogor pun meningkat.
Kota Bogor resmi menghapus kebijakan ganjil genap pada Sabtu-Minggu atau 6-7 Maret 2021. Hasilnya, volume kendaraan masuk ke Kota Bogor pun meningkat. /Dok Prokompim Kota Bogor

ISU BOGOR - Kota Bogor resmi menghapus kebijakan ganjil genap pada Sabtu dan Minggu, atau 6 - 7 Maret 2021 lalu.

Hasilnya, lalu lintas di beberapa ruas jalan di Kota Bogor, seperti di Simpang Tugu Kujang, Jalan Merdeka dan Jalan Soleh Iskandar terpantau ramai lancar.

Meski begitu, data dari Jasa Marga menyebutkan terjadi peningkatan volume kendaraan masuk ke Kota Bogor saat kebijakan ganjil genap dihapus.

Baca Juga: Sabtu Ini Kota Bogor Tiadakan Ganjil Genap, Lalu Lintas Ramai Lancar

Jumat, 12 Februari 2021 saat diberlakukan ganjil genap. Kendaraan masuk melalui GT Bogor 1 sebanyak 18.247 unit, lalu di GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Terintegrasi mencapai 21.877 kendaraan. Total kendaraan yang masuk sebanyak 40.124 unit.

Kondisi berbeda terjadi saat ganjil genap dihapus pada Jumat, 5 Maret 2021. Kendaraan masuk di GT Bogor 1 menembus angka 28.750, lalu di GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Terintegrasi mencapai 23.012 kendaraan. Total kendaraan masuk 51.762 unit.

Artinya, terjadi peningkatan volume kendaraan sebesar 29 persen atau 11.638 kendaraan dari Jumat, 12 Februari 2021 saat pemberlakukan ganjil genap dan Jumat, 5 Maret 2021 saat tidak diberlakukan ganjil genap.

Baca Juga: Warganet Tidak Ingin Ganjil Genap di Kota Bogor Dilanjutkan

Kondisi serupa pun terjadi pada Sabtu, 6 Februari 2021 saat ganjil genap diberlakukan. Jumlah kendaraan masuk di GT Bogor 1 sebanyak 21.360 kendaraan. GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Integrasi, 25.413 kendaraan. Total 46.773 kendaraan.

Sabtu, 13 Februari 2021, saat ganjil genap. Kendaraan masuk di GT Bogor 1, 20.964 kendaraan, GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Integrasi 24.513 kendaraan. Total 45.477 kendaraan.

Sabtu, 20 Februari 2021, saat ganjil genap. Kendaraan masuk di GT Bogor 1 19.844, GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Integrasi 21.619 kendaraan. Total 41.463 kendaraan.

Baca Juga: Ganjil Genap Kota Bogor Diapresiasi Ridwan Kamil Turunkan Angka Covid-19

Sabtu, 27 Februari 2021, saat ganjil genap. GT Bogor 1 25.474 kendaraan, GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Integrasi 28.656 kendaraan. Total 54.133 kendaraan. Sehingga rata-rata kendaraan setiap Sabtu saat ganjil genap 46.961 kendaraan.

Sedangkan pada Sabtu, 6 Maret 2021 saat ditiadakan ganjil genap. Di GT Bogor 1, sebanyak 28.821 kendaraan masuk, GT Sentul Selatan 1 - Sentul Barat Integrasi 28.505 kendaraan. Total: 57.326 kendaraan

Baca Juga: Ganjil Genap Ditiadakan Selama 2 Pekan, Ini Kebijakan Baru Kota Bogor di Masa PPKM Mikro

Sehingga terjadi peningkatan volume kendaraan sebesar 22 persen atau 10.365 kendaraan dari rata-rata Sabtu saat pemberlakukan ganjil genap dan Sabtu, 6 Maret 2021 saat tidak diberlakukan ganjil genap. ***

Editor: Wilda Wijayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x