Australia Terlibat Invasi Indonesia ke Timor Leste? Simak Paparan Ini

- 9 September 2020, 18:40 WIB
Dokumen Invasi ke Timor Leste Dibongkar, Australia Takut Hubungan Diplomatik dengan Indonesia Rusak
Dokumen Invasi ke Timor Leste Dibongkar, Australia Takut Hubungan Diplomatik dengan Indonesia Rusak /Australian War Memorial

ISU BOGOR - Invasi Indonesia ke wilayah Timor Leste pada 1999 silam ternyata didukung oleh Australia. Itu terungkap dalam dokumen berusia puluhan tahun sebagaimana diberitakan The Guardian.

Dikutip IsuBogor.com dari ZonaJakarta.com menyebutkan adanya keterlibatan Australia dalam invasi Indonesia ke Timor Leste yang hingga saat ini dirahasiakan.

Sebab, pemerintah negeri kanguru itu menolak untuk merilis dokumen yang dikuatkan pengadilan banding administratif.

Baca Juga: Isabella Guzman Siapa? Berikut Ulasan Pembunuh Sadis Ibu Kandung asal Amerika Serikat

Pengadilan mempertimbangkan jika merilis dokumen diperkirakan akan menyebabkan kerusakan pada keamanan atau hubungan internasional persemakmuran.

Akademisi Kim McGrath telah berulang kali meminta akses dari Arsip Nasional untuk membaca kabel diplomatik dan dokumen kabinet yang berkaitan dengan negosiasi perbatasan laut antara Indonesia dan Australia pada tahun 1970-an.

Tetapi arsiparis menolak memberi akses ke dokumen, dan keputusannya dikuatkan di pengadilan pada bulan Juni 2020 lalu.

Baca Juga: Arteria Dahlan Bantah Disebut Cucu Pendiri PKI: Nenek Saya Tokoh Masyumi

Pada tahun 2018, Guardian Australia mengungkapkan bahwa beberapa dokumen yang tidak diklasifikasikan selama persidangan.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x