BLT Pekerja Peserta BPJS Ketenagakerjaan Cair Hari Ini, Cek Rekening Bank BRI, Mandiri, BTN dan BNI

- 27 Agustus 2020, 15:54 WIB
Presiden menyapa para buruh yang menerima bantuan subsidi upah dalam peluncuran Program Bantuan Subsidi Gaji/Upah untuk Pekerja/Buruh di Istana Negara, Provinsi DKI Jakarta, Kamis (27/8). (Foto: Humas/Jay)
Presiden menyapa para buruh yang menerima bantuan subsidi upah dalam peluncuran Program Bantuan Subsidi Gaji/Upah untuk Pekerja/Buruh di Istana Negara, Provinsi DKI Jakarta, Kamis (27/8). (Foto: Humas/Jay) /

ISU BOGOR - Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi pekerja bergaji dibawah Rp5 juta yang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dipastikan cair hari ini, Kamis 27 Agustus 2020. Bagi anda yang memenuhi syarat segera cek rekening 4 bank milik negara ini.

Empat bank tersebut yakni Bank BRI, Mandiri, BTN dan BNI. Pasalnya, empat bank tersebutlah yang menyalurkan langsung ke para penerima BSU atau BLT pekerja yang juga peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah menyebutkan, bantuan subsidi gaji atau upah ini diberikan kepada 15,7 juta pekerja dengan besaran Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan. Dengan demikian total BLT dari pemerintah yang menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan ini sebesar Rp2,4 juta dan diberikan dalam dua tahap masing-masing sebesar Rp1.200.000.

Baca Juga: Ada 138 Ribu Pekerja Kota Bogor, BPJAMSOSTEK: Jumlah Penerima BSU Tahap Pertama Belum Bisa Dirilis

Baca Juga: 8 Takhayul dan Kesalahpahaman Tentang Asyura di Kalangan Umat Islam

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Dibalik Keutamaan Asyura di Bulan Muharram, Sempat Diwajibkan Selain Ramadhan

"Adapun rincian penyaluran bantuan subsidi upah atau gaji di masing-masing bank penyalur dari total 2,5 juta penerima batch pertama adalah di rekening Bank Mandiri sebanyak 700.000 lebih, di rekening bank BNI 900.000 lebih, rekening Bank BRI 600.000 lebih, dan di rekening BTN 200.000 lebih,” ungkapnya saat meluncurkan subsidi gaji di Istana Negara, Jakarta, Kamis 27 Agustus 2020.

Ia menyebutkan empat bank tersebut ditunjuk sebagai penyalur BLT BPJS Ketenagakerjaan karena terhimpun dalam Himpunan Bank Negara (Himbara) yang umumnya digunakan para pekerja. Baik swasta maupun pekerja non aparatur negeri sipil.

"Bantuan subsidi gaji dilakukan oleh Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), dimana nantinya akan langsung ditransfer ke rekening masing-masing pekerja," katanya.

Baca Juga: Sebagian Besar Penerima BLT Pekerja Rp600.000 Merupakan Honorer Guru, Damkar, Medis, dan Hotel

Baca Juga: 9 Kasus Positif Baru Covid-19 di Didominasi Perempuan, Pemkab Bogor Ingatkan Saat Ini Masih PSBB

Baca Juga: Niat Puasa Kamis 27 Agustus 2020, Besok dan Lusa 9-10 Muharam Juga Dianjurkan Nabi

Sekadar diketahui, penyaluran ini akan dilakukan secara bertahap hingga mencapai keseluruhan target 15,7 juta penerima program. Bantuan ini merupakan salah satu langkah mitigasi dampak Covid-19 yang dialami oleh para pekerja.

"Subsidi ini diharapkan mampu menjaga serta meningkatkan daya beli pekerja atau buruh dan mendongkrak konsumsi sehingga menimbulkan multiplayer effect pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Menaker Ida Fauziyah mengatakan target calon penerima bantuan subsidi upah atau gaji mencapai 15,7 juta tenaga kerja (naker). Dari data terakhir dengan menunjukkan jumlah rekening penerima yang berhasil dikumpulkan BPJS Ketenagakerjaan ada 13,8 juta naker atau 88 persen dari target.

Baca Juga: Coba Periksa Rekening! Bila Bertambah Rp 1,2 Juta Berarti Anda Penerima BLT Pekerja Tahap I

Sedangkan data yang sudah divalidasi dan diverifikasi BPJS Ketenagakerjaan sesuai dengan kriteria Permenaker Nomor 14 tahun 2020, ada 10,8 juta orang atau 69 persen dari target.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah