Jokowi Buka Suara Soal Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air: Kita Ini Jangan Dilihat Diam Loh Ya

- 8 Juli 2023, 09:48 WIB
Jokowi Buka Suara Soal Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air: Kita Ini Jangan Dilihat Diam Loh Ya
Jokowi Buka Suara Soal Upaya Penyelamatan Pilot Susi Air: Kita Ini Jangan Dilihat Diam Loh Ya /Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden

ISU BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tegaskan bahwa pemerintah tidak tinggal diam soal upaya penyelamatan Pilot Susi Air yang disandera oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Pilot Susi Air telah disandera oleh KKB sejak 7 Februari 2023 lalu, setelah mendaratkan pesawat di Paro, Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua.

Presiden Jokowi mengatakan bahwa pemerintah sudah berupaya semaksimal mungkin untuk membebaskan Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens. 

Hal itu dikatakan oleh Jokowi saat menghadiri acara Papuan Street Carnival di Jayapura, Jumat, 7 Juli 2023.

"Kita ini jangan dilihat diam loh ya. Kita ini sudah berupaya dengan amat sangat tetapi tidak bisa kita buka apa yang sudah kita upayakan, apa yang sudah kita kerjakan di lapangan," kata Jokowi, di Papua, dikutip dari siaran akun YouTube Sekretariat Presiden, Sabtu, 8 Juli 2023.

Jokowi mengatakan bahwa pemerintah tidak tinggal diam. Pemerintah sudah berusaha dengan keras, tetapi apa yang sudah diusahakan tidak bisa dibuka untuk publik. 

Jokowi tak mau dianggap pemerintah diam saja dan tidak melakukan apa-apa. Pemerintah sudah berupaya untuk menyelesaikan.

Jokowi juga mengungkapkan bahwa terdapat agenda terbaru pemerintah untuk menyelesaikan persoalan penculikan Pilot Susi Air. Ia memastikan bahwa rapat terbatas telah dilakukan pada Kamis, 6 Juli 2023.

Jokowi menyampaikan bahwa pemerintah sudah rapat untuk menyiapkan strategi. Namun isi rapat tidak bisa disampaikan ke publik. Pemerintah masih terus berupaya dan masih dalam proses terus.

"Tadi malam pun kita sudah rapat juga, nggak bisa sampaikan isinya apa dan upayanya apa tapi pemerintah sudah berusaha keras untuk menyelesaikan persoalan itu dan masih dalam proses terus, tapi tidak bisa kita buka kepada publik," ujar Jokowi.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x