Buka Tutup Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 18 November 2023, Cek Jadwal One Way Sebelum Berangkat!

- 18 November 2023, 08:06 WIB
Buka Tutup Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 18 November 2023, Cek Jadwal One Way Sebelum Berangkat!
Buka Tutup Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 18 November 2023, Cek Jadwal One Way Sebelum Berangkat! /Foto/Instagram/tmcpolresbogor
ISU BOGOR - Berikut info buka tutup arah di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, pada hari ini, Sabtu, 18 November 2023, perlu disimak baik-baik oleh pengguna jalan yang akan melintasi kawasan wisata tersebut.

Seperti diketahui, setiap akhir pekan dan libur nasional, Sat Lantas Polres Bogor selalu menerapkan sistem buka tutup arah di Jalur Puncak.

Oleh sebab itu, pengguna jalan yang akan pergi ke kawasan Puncak harus menyesuaikan waktu keberangkatan dengan jadwal penerapan buka tutup arah.

Baca Juga: Ganjil Genap Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 18 November 2023, Cek Jadwal dan Titik Penyekatan

Dalam pelaksanannya, petugas akan menerapkan one way atau satu arah ke Puncak dan Jakarta secara bergantian sesuai waktu yang telah ditetapkan.

Jadwal Buka Tutup One Way Puncak Hari Ini

Biasanya, polisi akan menerapkan sistem satu arah menuju Puncak terlebih dahulu pada pagi hari, tepatnya pukul 07.30 WIB.

Adapun jadwal lengkapnya adalah sebagai berikut:

  • Satu arah ke Puncak: mulai pukul 07.30 - 12.00 WIB (situasional)
  • Satu arah ke Jakarta: mulai pukul 13.00 - 16.00 WIB (situasional)
  • Normal dua arah: menyesuaikan

Kendati demikian, jadwal di atas bisa berubah-ubah lantaran harus menyesuaikan dengan situasi serta kondisi lalu lintas.

Baca Juga: Begal Payudara Siswi SD di Bogor, Pria Beristri Ditangkap Polisi

Selain buka tutup, pengguna jalan juga harus memerhatikan kebijakan ganjil genap yang diterapkan oleh Sat Lantas Polres Bogor.

Petugas akan berjaga di Titik Check Point Simpang Gadog untuk melaksanakan operasi penyekatan mulai dari pagi hingga malam hari secara situasional.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x