Mengenal Threads Aplikasi Instagram Buatan Meta, Jadi Saingan Twitter, Ini Cara Daftarnya

- 6 Juli 2023, 13:45 WIB
Mengenal Threads aplikasi besutan Instagram dari Meta, pesaing Twitter.
Mengenal Threads aplikasi besutan Instagram dari Meta, pesaing Twitter. /Ilustrasi/Pexels/

ISU BOGOR - Baru-baru ini, jagat maya dihebohkan dengan kemunculan aplikasi Threads, platform buatan Meta yang digadang-gadang akan menjadi pesaing Twitter milik Elon Musk.

Fakta mengejutkannya, Threads langsung mendapat 5 juta pengguna selang 4 jam rilis di Google Play pada hari ini, Kamis, 6 Juli 2023.

Banyak pengguna Instagram (IG) yang mencoba Threads lantaran ada notifikasi langsung di menu pemberitahuan.

Lalu, apa itu Threads sebenearnya? Mengapa banyak yang memperbincangkannya di media sosial? Yuk, simak penjelasannya berikut.

Baca Juga: Ini Cara Membuat Akun Threads di Instagram, Download Aplikasinya di Google Play Store Sekarang Juga!

Aplikasi mirip Twitter besutan Meta

Pada Januari 2023, Meta membocorkan bahwa mereka sedang mengembangkan sebuah platform baru yang mirip dengan Twitter. Pada saat itu, projek yang tengah dikembangkan tersebut diberi nama 'project 92'.

Kemudian, pada awal Juli 2023, bocoran tampilan Threads muncul di Twitter. Seorang reverse engineer asal Amerika Serikat membagikannya melalui unggahan.

Dalam tampilan yang bocor tersebut, tampak Threads memiliki tampilan bak Twitter namun elemen-elemennya mirip IG.

Bisa unggah teks, foto, dan video

Sama halnya dengan medai sosial lain, di aplikasi baru Mark Zuckerberg tersebut pengguna bisa mengunggah teks (cuitan), foto, dan video.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x