Ancaman Badai Matahari, NASA: Akan Hantam Bumi Lebih Cepat dari Perkiraan

- 28 Maret 2022, 17:42 WIB
Ancaman Badai Matahari, NASA: Akan Hantam Bumi Lebih Cepat dari Perkiraan
Ancaman Badai Matahari, NASA: Akan Hantam Bumi Lebih Cepat dari Perkiraan /Foto/Ilustrasi/Reuters

New York berada di bawah Inggris, jadi ada kemungkinan warga Inggris yang bermata elang dapat melihat cahayanya.

Baca Juga: Mengenal Badai Sitokin yang Membuat Deddy Corbuzier Hampir Meninggal saat Terpapar COVID-19

Di belahan bumi selatan, Dr Skov mengatakan mereka yang berada di selatan Selandia Baru dan Tasmania mungkin dapat melihat aurora "selama cukup gelap" dan badai menerjang pada malam hari di sana.

Namun, mereka yang tinggal di kota-kota Australia seperti Victoria dan Perth mungkin tidak seberuntung itu.

Ini karena partikel matahari yang menabrak bumi selama badai "dibelokkan ke arah kutub" oleh bola magnet bumi.

Baca Juga: Pendaki Gunung Akan Selamat dari Badai Sitokin, dr. Tirta: Karena Kapasitas Paru Bagus

Billy Teets, astronom di Vanderbilt Univesity di Tenessee, menjelaskan bahwa deposit energi yang tercipta menyebabkan atmosfer berpendar di sekitar kutub.

Meskipun menjadi tontonan yang indah bagi sebagian orang, badai matahari dapat memiliki efek merusak pada sistem logistik dan navigasi planet ini.

NOAA memperingatkan bahwa sementara badai menciptakan aurora yang indah, mereka juga dapat mengganggu sistem navigasi seperti Sistem Satelit Navigasi Global (GNSS).

"Dan menciptakan arus induksi geomagnetik (GIC) yang berbahaya di jaringan listrik dan jaringan pipa."

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah