Penampakan 'Horor' Macet Jalur Puncak, Pengendara Sebut 24 Jam Tak Bergerak

- 28 Februari 2022, 08:19 WIB
Penampakan horor kemacetan jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Minggu 27 Februari 2022 hingga Senin 28 Febrruari 2022.
Penampakan horor kemacetan jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Minggu 27 Februari 2022 hingga Senin 28 Febrruari 2022. /Instagram @infopuncak.bgr
ISU BOGOR - Penampakan 'horor' macet jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat beredar hingga viral di media sosial, baik Twitter, Instagram, maupun Facebook.

Banyak video dan foto yang menunjukan jalur Puncak macet parah selama 24 jam sejak Minggu 27 Februari 2022 hingga Senin 28 Februari 2022.

Tak sedikit pula, warganet yang sedang melintas di kawasan Puncak sengaja mengabadikan menggunakan alat perekam canggih seperti drone untuk menunjukan betapa 'horor' kemacetan jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat.
 
 
Penampakan 'Horor' Kemacetan Jalur Puncak, Pengendara Sebut 24 Jam Tak Bergerak
Penampakan 'Horor' Kemacetan Jalur Puncak, Pengendara Sebut 24 Jam Tak Bergerak Tangkapan layar Instagram @infopuncak.bgr

Kemacetan jalur Puncak pun jadi trending topic di Twitter. Banyak warganet yang mempertanyakan keberadaan petugas di tengah kemacetan parah ini.

"Wilujéng Weekend ParaWargi, Yang di jalan tetap hati hati yah, Minggu 27/02/2022," tulis akun Instagram @infopuncak.bgr yang memposting rekaman video kemacetan jalur Puncak menggunakan drone.

Sebelumnya, akun tersebut juga mempostiing kemacetan jalur Puncak yang tidak bergerak, terlihat di kawasan simpang Taman Safari Indonesia (TSI), Cisarua, Bogor dan tanjakan Dirga Cibulan.
 

Melihat postingan itu, banyak warganet yang mengeluhkan dan mencari informasi sampai kapan kemacetan horor di jalur Puncak ini berakhir.

Terlebih, hingga pukul 07.00 WIB, Minggu 28 Februari 2022 kemacetan di jalur Puncak itu masih terjadi, dan itu imbas dari kemacetan satu hari sebelumnya.

"kenapa sih gak pernah ada solusi dijalur puncak ini, kan bs dipantau pakai drone di masing2 titik, tinggal dikoorinasikan penyebab macetnya dimana, dan buru2 diatasi. contoh nya pakai sistem lampu merah, ksh jeda untuk dr segala arah. polantas satpol pp didaerah jabar banyak lhoo...tp yg saya liat hanya bisa diitung dengan jari. miris!!!," tulis warganet @viinurm***.
 

"Yg lg rebahan d rumah cuma nyengir2 aja liat beginian," tulis @gilangmanggal***.

"Kemacetan smp stuck berlarut2 sampai 7 jam,,, Dimanakah polisi berada? Think fast plisss Pak," tulis @zeela_yunou***.

"Saya paling ogah libur panjang ke puncak ..libur Sabtu Minggu aja macetttt apa lagi longggggg weekend beginiiii dheee jadiinyaaaaa capekk dijalaaannn...ke atas macettt pas balik ke bawah macett," tulis netizen @lenny7n***.
 

Tak hanya di akun influencer Puncak Bogor, keluhan juga disampaikan netizen di Instagram TMC Polres Bogor yang menyebut kemacetan rekor sepanjang sejarah yang hampir menembus 24 jam.

"Woy macet puncak udaa mau 24 jam.. malah update yg ginian," tulis netizen @mamangde***.

Tak hanya itu, banyak warganet yang mengeluhkan di Instagram TMC Polres Bogor terkesan bergeming dengan kemacetan di kawasan berhawa sejuk itu.

"Macet banget pak tolong, tolong bukan one way Jakarta," kata @chelichel*** yang terus menghujani komentar di Instagram TMC Polres Bogor.

"Duh malah update yg begini," kata @bibilintik_handm**.

 

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x