Jadi Cibiran Dikalahkan Leicester, Bigmatch Manchester Tantang Liverpool Diprediksi Sengit

13 Mei 2021, 21:18 WIB
MANCHESTER UNITED VS LIVERPOOL. /dok. MOLATV

ISU BOGOR - Bigmatch Liga Inggris yang melibatkan Manchester United vs Liverpool di Stadion Old Trafford, Jumat 14 Mei 2021 dini hari WIB, diprediksi sengit. Sebelumnya, MU menjadi cibiran usai dikalahkan Leicester.

Pertandingan Liga Inggris ini seharusnya digelar 2 Mei lalu, tetapi dijadwal ulang karena protes penggemar di Stadion Old Trafford. United memiliki jadwal padat dengan empat pertandingan dalam waktu 10 hari.

Ole Gunnar Solskjaer membuat 10 perubahan dalam pertandingan liga hari Selasa melawan Leicester City. Setan Merah kalah 1-2 yang membuat Manchester City langsung dipastikan sebagai juara Premier League.

Baca Juga: Penyesalan Pinalti Gagal Aguero Dibalas Sterling

Kecuali Mason Greenwood, pemain yang diturunkan saat melawan Leicester adalah tim lapis. Mereka gagal tampil meyakinkan dengan hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Solskjaer kemungkinan akan memilih pemain tetapnya untuk menghadapi The Reds malam ini. Kemenangan akan mengakhiri prospek saingan mereka untuk lolos ke Liga Champions.

David de Gea menjadi starter melawan the Foxes, dan itu adalah penampilan liga pertamanya sejak Februari.

Baca Juga: Puja-Puji Ole untuk De Gea dan Cavani Usai Loloskan Manchester United ke Final Liga Europa

Dean Henderson sekarang dianggap sebagai pilihan reguler dalam gawang untuk pertandingan liga, dan dia kemungkinan akan menggantikan pemain Spanyol malam ini.

Di lini pertahanan, Aaron Wan-Bissaka dan Luke Shaw diharapkan berada di posisi bek sayap menggantikan Brandon Williams dan Alex Telles.

Victor Lindelof juga harus kembali ke starting XI. Dia bisa ditemani oleh Eric Bailly di jantung pertahanan karena Harry Maguire harus absen sampai akhir musim.

Baca Juga: Hari Pertama Lebaran, Jalur Puncak Lenggang

Perombakan total juga akan terjadi di lini tengah dengan Scott McTominay dan Fred masuk menggantikan Nemanja Matic dan Donny van de Beek.

Matic tampil mengesankan di babak pertama melawan Leicester pada hari Selasa, tetapi penampilannya menurun setelah istirahat. Dia kalah saat duel udara sehingga Caglar Soyuncu bisa mencetak gol penentu kemenangan lawan.

Di lini depan, Marcus Rashford, Bruno Fernandes, dan Paul Pogba harus memperbaiki serangan di belakang Edinson Cavani, yang kemungkinan akan menjadi starter lini depan.

Mason Greenwood sedang dalam performa yang bagus dengan enam gol dari banyak penampilan liga dan mencetak gol dengan satu-satunya tembakannya pada hari Selasa.

Namun, dia kemungkinan akan turun ke bangku cadangan, setelah memulai tiga pertandingan di semua kompetisi untuk klub dalam waktu kurang dari satu minggu.***

Editor: Chris Dale

Sumber: Eurosport

Tags

Terkini

Terpopuler