One Piece 993, Fakta Anggota Scabbard: Bandit hingga Merebut Negri Wano

- 24 Oktober 2020, 19:14 WIB
Sarung Pedang Merah (Nine Red Scabbards)
Sarung Pedang Merah (Nine Red Scabbards) / Instagram One Piece

Oden beserta anggota sembilan samurai pun mulai bergerak saat senja, di waktu yang sama, terbentuklah Nine Red Scabbards sebagai penghormatan untuk para pengikut Kozuki Oden.

Baca Juga: Gus Nur Ditangkap Bareskrim, Fadli Zon: Ini Penistaan Konstitusi, Seperti Zaman Penjajahan

Sembilan samurai pengikut Oden baru disebut Nine Red Scabbards setelah aksi mereka melawan pemerintahan Kaido dan Orochi. Selain itu, Nine Red Scabbards disimbolkan untuk mengenang kekuatan dan loyalitas mereka terhadap klan Kozuki.

Kinemon sebagai pimpinan Nine Red Scabbards

Dilansir dari komik manga One Piece, Kinemon merupakan pengikut pertama yang bersumpah setia kepada Oden. Meski menjadi seorang pemimpin, Kinemon bukanlah samurai terkuat di kelompok tersebut. Inilah alasan mengapa akhirnya Kinemon memimpin Nine Red Scabbards setelah kematian tuannya.

Baca Juga: Viral Video Drama Pengejaran Oknum Perwira Polisi yang 'Nyambi' Jadi Kurir Sabu

Kinemon handal dalam menyusun strategi, dia juga memiliki loyalitas yang sangat tinggi. Oleh karena itu para anggota Nine Red Scabbards patuh mengikuti semua arahan darinya.

Pada awalnya Kinemon adalah seorang bandit yang tidak memiliki arah dan tujuan hidup, lalu setelah bertemu dengan Oden hidupnya perlahan berubah, selain itu, dia memiliki kemampuan berpedang yang sangat baik.

Nine Red Scabbards tidak memiliki harga buronan

Beda hal dengan bajak laut lainnya, kelompok anggota ini tidak memiliki harga buronan. Di sebabkan karena mereka berasal dari negri Wano yang tertutup, tidak bisa dianggap mereka itu lemah. Malah meraka dianggap sebagai legenda kelompok samurai terhebat di Wano, sebagai pelayan terbaik dari Kozuki Oden.

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah