Tutup Usia di Puncak Karir, Ini Penyakit yang Diidap Barli Asmara

- 27 Agustus 2020, 18:15 WIB
Barli Asmara, perancang busana asal Bandung meninggal dunia hari ini Kamis 27 Agustus 2020.
Barli Asmara, perancang busana asal Bandung meninggal dunia hari ini Kamis 27 Agustus 2020. /

ISU BOGOR - Kabar meninggalnya desainer muda ternama tanah air, Barli Asmara menyimpan kesan mendalam bagi rekan-rekan selebriti. Betapa tidak, ia tutup usia di tengah puncak karirnya sebagai perancang busana yang sukses melebarkan sayapnya ke mancanegara.

Tak sedikit rekan, kerabat, selebriti dan penggemarnya yang mengucapkan belasungkawa. Bahka unggahan terakhir di media sosial akun instagram pribadinya @barliasmara ikut dibanjiri ucapan duka cita.

Informasi dihimpun Barli Asmara yang baru berusia 42 tahun itu, ternyata meninggal karena salah satu penyakit yang di idapnya, ada yang mengabarkan akibat lambung ada juga karena peradangan otak.

Baca Juga: BLT Pekerja Peserta BPJS Ketenagakerjaan Cair Hari Ini, Cek Rekening Bank BRI, Mandiri, BTN dan BNI

Mutia Wisnu sepupu dari Barli Asmara membenarkan kabar duka saudaranya itu meninggal karena sakit yang lumayang tidak ringan. "Iya sakit, radang otak, kena virus toxoplasma," kata Mutia dalam layanan pesan singkatnya.

Berdasarkan kabar yang masih beredar, desainer Barlie Asmara tutup usia pada Kamis, 27 Agustus 2020 sekitar pukul 13.30 WIB.

Kabar duka ini pun turut dibagikan oleh Zaskia Sungkar ke dalam unggahan di media sosialnya. Tampak istri dari Irwansyah ini mengunggah 6 foto yang memperlihatkan kebersamaannya dengan Barli Asmara.

Baca Juga: Ada 138 Ribu Pekerja Kota Bogor, BPJAMSOSTEK: Jumlah Penerima BSU Tahap Pertama Belum Bisa Dirilis

"Kakak innalilahi wa inna ilahi rojiun," tulis Zaskia Sungkar sembaru menyematkan emoji menangis dan lambang hati seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com.

Berbagai pesan duka juga turut membanjiri unggahan terakhir Barli Asmara, terlihat berbagai selebriti papan atas pun turut menuliskan pesan duka citanya.

"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Selamat jalan kak Barli. Insya Allah diberikan tempat terbaik di sisiNya," tulis Alyssa Soebandono.

Baca Juga: 8 Kesalahpahaman Tentang Asyura di Bulan Muharram

Seperti diketahui, perjalanan karier Barli Asmara sangatlah panjang, tak sedikit karya-karyanya yang berhasil mendapatkan penghargaan di dunia desain Internasional.

Konsisten membangun masa depannya di dunia fesyen selama 15 tahun membuat pria berusia 42 tahun bisa sukses membentangkan sayapnya ke ranah internasional.

Memulai karir di dunia fashion sejak tahun 2005, sudah bukan menjadi hal yang mengejutkan jika karya-karya Barli kini akrab terlihat sering digunakan oleh para pesohor negeri, mulai selebriti hingga presiden RI.

Baca Juga: Ulang Tahun ke-5 Saja, Sultan Andhara Raffi Berikan Rafatar 30 Unit Apartemen

Berita ini telah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul artikel "Barli Asmara Meninggal Dunia, Unggahan Terakhirnya Dibanjiri Pesan Duka" pada 27 Agustus 2020.

Dibalik kesuksesannya, Barli Asmara sempat membeberkan perjalanannya kedalam sebuah buku biografi karya Syahmedi Dean

Buku ini memiliki detail yang mendalam dengan menceritakan perjalanan karier Barli Asmara.

Barli Asmara juga menceritakan jika bakat yang dimilikinya merupakan kebiasaan yang sudah ditumbuhkan keluarganya sedari kecil.***(Vidia Elfa Saphira/Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Pikiran Rakyat Fimela


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x