Viral Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara, Bunuh dan Kubur 11 Korban di Perkebunan

- 4 April 2023, 14:51 WIB
Viral dukun pengganda uang di Banjarnegara.
Viral dukun pengganda uang di Banjarnegara. /doc. Polres Banjarnegara

ISU BOGOR - Media sosial sedang viral dengan kasus dukun pengganda uang di Banjarnegara, Jawa Timur, yang telah membunuh dan mengubur 11 korbannya di perkebunan.

Dukun pengganda uang di Banjarnegara tersebut bernama Slamet Tohari atau yang akrab disapa Mbah Slamet.

Mbah Slamet menekuni profesi dukun palsu pengganda uang di Banjarnegara dengan iming-iming bisa melipatgandakan uang korban.

Baca Juga: Buntut Kasus Penganiayaan David, Rafael Alun Trisambodo Dicopot Dari Jabatannya Oleh Menkeu Sri Mulyani

Aksi keji Mbah Slamet terungkap setelah korban terbarunya, yakni PO dari Sukabumi, Jawa Barat, dicari oleh keluarga dan aparat kepolisian.

Sebelum mendatangi sang dukun lantaran uangnya belum juga dikembalikan, PO mengirim pesan WhatsApp kepada sang anak yang berisi petunjuk bahwa ia tengah berada di rumah Mbah Slamet.

Dalam pesannya, PO mengatakan bahwa apabila ia tak kembali, tolong susul ia ke lokasi bersama aparat kepolisian.

Baca Juga: Suka Minum Teh Manis Saat Sahur dan Berbuka Puasa? Inilah Bahayanya Jika Dikonsumsi Rutin

"Ini di rumahnya Pak Slamet. Buat jaga-jaga kalau umur ayah pendek, misal ayah tidak ada kabar sampai Minggu, langsung saja ke lokasi bersama aparat," bunyi pesan WhatsApp tersebut.

Akan tetapi, saat disusul ke rumah Mbah Slamet, PO sudah ditemukan tak bernyawa dan dikubur di sebuah jalan setapak menuju hutan di kediaman sang dukun palsu.

PO dibunuh oleh pelaku dengan cara diracun. Slamet menyuruh PO untuk meminum sebuah minuman yang telah dicampur dengan potas.

Baca Juga: Hasil Spain Masters 2023: Gregoria Mariska Tunjung Juara Usai Kalahkan Pusarla Venkata Sindhu

Tak hanya PO, saat ini polisi menemukan 10 jasad korban yang dikubur di lubang yang sama di sebuah perkebunan dekat tempat tinggal pelaku.

Itu artinya, sudah ada 11 korban dukun palsu pengganda uang di Banjarnegara yang ditemukan oleh polisi.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah