Buntut Perang Rusia Ukraina, Indonesia Akan Segera Kena Dampak Ini Kata Rocky Gerung

- 25 Februari 2022, 12:08 WIB
Rocky Gerung sebut Indonesia akan kena dampak ini.
Rocky Gerung sebut Indonesia akan kena dampak ini. /REUTERS/Tangkap layar/kanal YouTube Refly Harun/

"Ini soal harga minyak yang tiba-tiba naik, kekacauan distribusi akibat Rusia menyerang Ukraina," sambungnya.

Tak hanya itu, Rocky juga mengatakan jika APBN Indonesia berpotensi berantakan akibat dari naiknya harga minyak ini.

Baca Juga: Minta Perang Dihentikan, Jokowi Malah Dapat Tanggapan Menohok dari Dokter Ini: Beraninya...

"(Memiliki) potensi besar untuk memberantakan APBN," ujarnya.

Seperti diketahui, konflik antara Rusia dan Ukraina pecah pada Kamis, 24 Februari 2022 usai Presiden Vladimir Putin menyatakan operasi militer terhadap negara tetangganya tersebut.

Serangan yang dilakukan Rusia pada Ukraina ini menimbulkan kecaman dari para pemimpin dunia, khususnya Presiden Amerika Serikat Joe Biden.

Tak ketinggalan, Indonesia pun menyatakan sikap mengecam keras segala tindakan perang yang dilakukan Rusia ke Ukraina.***

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah