Heboh! Fenomena Panic Buying Minyak Goreng Rp14.000 Terjadi Serentak di Mini Market Hari Ini

- 19 Januari 2022, 17:41 WIB
Fenomena panic buying minyak goreng Rp14.000
Fenomena panic buying minyak goreng Rp14.000 /Twitter/TikTok/a y a n a

ISU BOGOR - Fenomena panic buying minyak goreng Rp14.000 terjadi serentak di hampir seluruh mini market di Indonesia.

Fenomena panic buying ini terjadi karena pemerintah resmi menurunkan harga minyak goreng menjadi Rp14.000 per liter mulai hari ini, Rabu, 19 Januari 2022.

Bak tak ingin kehabisan, masyarakat secara serentak pergi ke mini market untuk memborong minyak goreng seharga Rp14.000 tersebut.

Baca Juga: Miss Kay Pemeran Video Syur 61 Detik Mirip Nagita Slavina Dibongkar, Roy Suryo: Tindak yang Memviralkannya

Fenomena panic buying ini seketika menjadi trending topik di media sosial, khususnya Twitter dan TikTok.

Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @a y a n a, terlihat masyarakat rela mengantri demi minyak goreng seharga Rp14.000.

Hal serupa juga tampak di Twitter, di mana beredar foto rak minyak goreng yang ludes diserbu masyarakat.

Baca Juga: Eks Menkes Siti Fadilah Supari Berseberangan dengan Pemerintah soal Omicron: Jangan Dicegah Pakai Booster

Beragam komentar pun dilontarkan para warganet, ada yang mengaku senang, ada pula yang kerepotan lantaran harus mengantre di mini market demi minyak goreng.

"Woiii anjir gua jadi korban emak gua tadi suruh nyari minyak sampe keliling kota kga nemu," kata akun @Yuuaa dikutip Isu Bogor dari TikTok, Rabu, 19 Januari 2022.

"Yg bikin gua seneng hari ini adalah berita minyak goreng udah turun harganya sampe 6bln kedepan," ujar akun Twitter @ameliadn.

Baca Juga: Ibu Kota Negara Baru Tuai Kontroversi Publik, Tagar 'Tolak UU IKN' Menggema di Twitter

"Beli minyak goreng 4lt di indomart serasa transaksi barang haram," sambung akun @kukisgrinti.

"Rebutan minyak goreng ma buibu waaa rasanya," imbuh @lilacaemin.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x