Dapat Ancaman Pembunuhan di Media Sosial, Said Didu: Saya Udah Capture...

- 10 November 2021, 10:55 WIB
Said Didu
Said Didu /Tangkapan layar/Kanal YouTube ILC

ISU BOGOR - Mantan Sekretaris Kementrian BUMN Said Didu baru-baru ini mendapat ancaman pembunuhan dari salah seorang warganet di media sosial Twitter.

Mengetahui hal terseburt, Said Didu langsung bergerak cepat, ia meng-capture cuitan si pengancam tersebut dan diunggah ulang lewat akun Twitter pribadinya.

Dalam cuitan, nampak si pengancam secara terang-terangan mengatakan jika Said Didu lebih baik dibunuh dan dijadikan pahlawan iblis.

Baca Juga: Sambut Hari Pahlawan 10 November 2021, Jokowi Singgung soal Ujian Zaman, Ini Katanya

"Mendingan su didu dibunuh dan dijadikan pahlawan para iblis," ujar warganet yang notabene pengancam atas nama akun @Stetor25 dikutip Isu Bogor dari unggahan Said Didu, Rabu, 10 November 2021.

"Wah wah wah.. Nyari perkara
ni orang," ujar akun @Wibwortz menanggapi.

Sontak, Said Didu pun memberi respon kepada warganet yang mengancamnya tersebut.

Baca Juga: Mahfud MD Saling 'Beradu' dengan Said Didu soal Pejabat Negara yang Berbisnis

"Saya sdh capture ancaman anda," ujar Said Didu.

Respon eks sekretaris Kementrian BUMN itu seketika ramai ditanggapi oleh para warganet di kolom komentar.

Rata-rata dari mereka mendukung Said Didu untuk melaporlan akun yang mengancammya tersebut.

Baca Juga: Said Didu Sebut KKN di Masa Jokowi Mengingatkan Era Soeharto: Semakin Melebar, Meluas hingga Membesar

"Report dulu akunnya Pak, baru laporkan ke pihak berwajib, tp klo dilaporkan ke pihak berwajib, kira2 diproses gak yaa. Hmm," sahut akun @Loerah_bisman.

"Kali ini benar-benar dilaporkan saja bang, atau minta tolong teman-teman buat melacak, biar kapok," lanjut akun @Boediantar4.

"Wah lapor aja Oom org kek begini...sudah modek ngancam dia tuh...," imbuh akun @SangkotEdy.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x