Ridwan Kamil Ubah Foto Profil Instagram Jadi Potret Eril, Kerabat: Sudah Ada Tanda-tanda...

31 Mei 2022, 07:51 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan anak pertamanya, Emmeril Kahn Mumtadz (Eril). /Instagram/ridwankamil/

ISU BOGOR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terpantau mengubah foto profil akun Instagram-nya dengan potret sang anak, Emmeril Kahn Mumtadz, yang hilang di Sungai Aare, Swiss.

Pada awalnya tak terlihat jelas siapa sosok pria yang ada dalam foto profil baru Ridwan Kamil, namun salah satu kerabat gubernur Jawa Barat, Kusuma Atmadja mengungkap jika itu adalah Eril.

Foto profil Instagram Ridwan Kamil saat ini.

Melalui postingan Instastory, Kusuma mengatakan bahwa foto tersebut diambil ketika Eril berada di Masjid Al-Irsyad.

Baca Juga: Ridwan Kamil Minta Doa untuk Eril, Sejumlah Artis Tanah Air Kompak Beri Tanggapan Ini

Kusuma pun menyampaikan bahwa insya Allah sudah ada tanda-tanda jika Eril dan keluarga akan berkumpul lagi di Bandung.

"FOTO ERIL SEDANG BERADA D MASJID AL-IRSYAD," tulis Kusuma dikutip Isu Bogor dari Instagram @kusumatmadja, Selasa, 31 Mei 2022.

"AKAN TIBA KITA D BANDUNG INI A SUDAH AD TANDA-TANDA INSYAALLAH," sambungnya.

Baca Juga: Postingan Perdana Ridwan Kamil Usai Eril Hilang di Sungai Aare Sukses Bikin Publik Sedih

Seperti diketahui, keberadaan anak sulung Ridwan Kamil tersebut belum diketahui sejak dinyatakan hilang pada Kamis, 26 Mei 2022.

Hilangnya Eril di Sungai Aare menyisakan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, hingga masyarakat Jawa Barat.

Tim SAR dan kepolisian akan terus mengupayakan pencarian Eril hingga membuahkan hasil.

Bahkan, Badan SAR Nasional (Basarnas) telah menyiapkan beberapa personel SAR bersertifikat internasional untuk diterjunkan dalam pencarian Eril di Swiss.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler