Wajib Nonton ! 3 Rekomendasi Drama Korea Siap Tayang Bulan Maret 2021, Ada Jisoo BLACKPINK

28 Februari 2021, 22:21 WIB
Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In bermain dalam drama Snowdrop /@sooyaa/@holyhaein/Instagram

ISU BOGOR - Memasuki bulan Maret 2021, penikmat drama Korea kembali akan dimanjakan dengan sederet serial yang menarik untuk ditonton. 

Daftar drama Korea kali ini datang dari berbagai genre mulai dari romantis, thriller hingga misteri. 

Tidak hanya itu, deretan bintang papan atas Korea Selatan pun mengisi line up nama-nama pemain. Mulai dari Jung Hae In, Lee Seung Gi hingga member BLACKPINK Jisoo.

Baca Juga: JTBC Rilis Spoiler Kecil Drama Sisyphus: The Myth, Tim Produksi: Park Shin Hye Lalui Jalan Jauh dan Berbahaya 

Berikut deretan drama Korea yang direkomendasikan dan patut kamu tunggu kehadirannya. 

1. Mouse

Mouse Drama Thriller Terbaru dari Lee Seung Gi.

Pertama ada drama berjudul Mouse yang diperankan langsung oleh aktor serba bisa Lee Seung Gi dan aktris Lee Hee Joon.

Dalam drama ini, Seung-gi akan memerankan tokoh polisi yang bertemu dengan pembunuh berantai yaitu Lee Hee Joon, pertemuan yang tak diduga-duga tersebut ternyata membawa perubahan drastis dalam hidup keduanya.

Kiranya, apa ya perubahan tersebut? Serta kasus-kasus apalagi yang akan terungkap?

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Mandarin Sambut Perayaan Imlek, Nomor 3 EXO-L Pasti Tau

2. Oh ! Mister

Lee Min Ki dan Oh Ju In akan beradu akting dalam drama Korea terbaru Oh ! Mister yang tayang Maret 2021 Istimewa

Drama kedua ini memiliki genre komedi romantis yang diperankan oleh Lee Min Ki sebagai penulis drama thriller dan juga Oh Ju In yang memerankan diri sebagai ratu drama komedi romantis.

Keduanya memiliki takdir yang berbeda terkait dengan kehidupan romansanya. Namun, jika mereka dipertemukan di satu titik, kira-kira apa yang terjadi dengan takdir mereka? Akankah ada perubahan?

Baca Juga: Tamat Bersamaan, Rating Drama “True Beauty” Sedikit Diatas Run On

3. Snowdrop

Lewat drama Korea teranyar Snowdrop, Jisoo BLACKPINK akan beradu akting dengan Jung Hae In Istimewa

Terakhir, ada drama yang diperankan oleh salah satu personil BLACKPINK yakni Jisoo. Drama berjudul Snowdrop ini memiliki genre romantis misteri yang wajib banget ditonton.

Tak hanya diramaikan dengan kehadiran Jisoo, drama ini juga diperankan langsung oleh aktor tampan Jung Hae In yang berperan sebagai seorang mahasiswa dengan profesi sebagai mata-mata.

Baca Juga: Vincenzo Jadi Drama Comeback, Simak Karakter Song Joong Ki lainnya yang Menawan

Kiranya, bagaimana jika Jisoo akhirnya tahu bahwa Hae In seorang mata-mata? Apakah justru terkuaknya informasi tersebut malah membuka hal lain yang selama ini terpendam?

Itulah deretan tiga drama Korea yang akan tampil di layar kaca dan wajib untuk ditonton. So, drama apa yang paling kamu tunggu? ***

Editor: Wilda Wijayanti

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler