Mobil Nyungsep di Jalan Alternatif Puncak Cisarua, Tak Ada Korban Jiwa

- 20 Desember 2023, 16:17 WIB
Sebuah mobil nyungsep di jalur alternatif Puncak di Kopo Sampay, Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Tidak ada korban jiwa.
Sebuah mobil nyungsep di jalur alternatif Puncak di Kopo Sampay, Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Tidak ada korban jiwa. /Foto/Ist
 

ISU BOGOR - Sebuah mobil nyungsep di Jalan Alternatif Puncak di Kopo Sampay, Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kapolsek Cisarua Akp Eddy Santosa menjelaskan mobil Suzuki APV F 1714 HU yang mengalami kecelakaan tunggal itu dikemudikan Santoso (51) warga Kampung Tugu Utara, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.

"Kecelakaan itu terjadi pada pukul 20.15 WIB, Selasa, 19 Desember 2023 di jalan alternatif Kopo Sampay masuk dari arah Hotel Bali ke arah leuwimalang menuju Villa Haji Yaslil," kata Eddy dalam keterangannya, Rabu, 20 Desember 2023.
 

"Karena posisi jalan berbelok menanjak dan diduga pengemudi tidak menguasai medan serta kurang hati-hati akhirnya kendaraan dikemudikan Santoso terperosok masuk ke area persawahan," sambungnya.

Lebih lanjut, Eddy menjelaskan mobil sudah dievakuasi dan pengemudinya sudah dilarikan ke RSPG Cibeureum, Cisarua, Kabupaten Bogor.

"Korban mengalami luka-luka dan sudah ditangani pihak Rumah Sakit dan penumpang lain tidak ada yang mengalami luka berat lainnya hanya kaget atas kejadian tersebut." pungkasnya.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x