Viral Aksi Balap Liar di Jalan Bomang Bogor, Ini Kata Pemerintah Setempat

- 15 Maret 2021, 18:44 WIB
Tangkapan layar dari akun instagram @bogor24update
Tangkapan layar dari akun instagram @bogor24update /

 Baca Juga: Anton Medan Meninggal Dunia di Cibinong Bogor

Selain mengajukan pembangunan garis kejut, Fikri pun mengajak masyarakat yang tinggal disekitaran Jalan Bomang untuk berpartisipasi dalam menghalau adanya kegiatan balap liar.

"Masyarakat juga keberatan karena merasa terganggu, karena mengganggu lalu lintas karena menutup jalan, laku knalpotnya bising karena knalpot brong. Jadi masyarakat ini kita ajak bersama-sama untuk mencegah adanya trek-trekan itu," pungkasnya.

Terpisah, Kapolsek Bojonggede, Kompol Priyadi, mengungkapkan pihaknya selalu melakukan patroli di Jalan Bomang guna mencegah adanya balap liar ini.

"Antisipasi kita tiap sore di Bomang itu berupa pengamanan dan pemantauan dari kegiatan patroli," ujarnya.

Lebih lanjut, Priyadi pun membenarkan kalau jalan Bomang memang berpotensi menjadi jalan favorit bagi pembalap liar, karena treknya yang lurus dan jalannya masih mulus.

Namun, terkait video balap liar yang viral di media sosial, Priyadi menilai itu bisa saja video lama yang diunggah kembali. "Bisa jadi itu kejadian lama diunggah lagi," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Rafik Maeilana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x