Pengerjaan Rel Ganda Bogor Sukabumi 70 Persen, Selesai Tahun Ini

24 Februari 2021, 12:41 WIB
Pengerjaan proyek rel ganda atau doble track di Kelurahan Paledang, Kota Bogor, Rabu 24 Februari 2021 /Chris Dale/Isu Bogor

 

ISU BOGOR - Pengerjaan proyek rel ganda Bogor Sukabumi sudah 70 persen dan target selesai 2021.

Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jawa Bagian Barat, Erni Basri memaparkan, pembangunan double track Bogor-Sukabumi segmen Paledang-Cicurug sudah mencapai 70 persen. Ditargetkan, pembangunan segmen tersebut selesai tahun ini.

“Total progres fisik untuk Kegiatan Pembangunan Jalur Ganda KA Lintas Bogor - Sukabumi segmen Paledang - Cicurug sudah mencapai 70 persen, dengan rencana progres 100 persen pada tahun 2021,” kata Erni, Rabu 24 Februari 2021.

Baca Juga: PERHATIAN, Mulai Hari Ini, Dua Ruas Jalan Kota Bogor Ditutup 6 Bulan

Baca Juga: Usai Ungkap Jennie BLACKPINK dan G-Dragon BIG BANG Kencan Dispatch Terima Umpatan Negatif di Internet

Erni menjelaskan, terdapat kendala dan permasalahan pada pembangunan Double Track, terutama pada segmen Paledang - Ciomas. Di mana, posisi track eksisting berada di pemukiman penduduk.

Tak hanya itu, Erni mengatakan, sebagian lahan tersebut sudah tergerus. Serta lahan ROW sudah berada di Sungai Cisadane, sehingga memerlukan penanganan khusus.

“Selain itu, kondisi morfologi Kabupaten Bogor sebagian besar berupa dataran tinggi, perbukitan, dan pegunungan, yang terdiri dari andesit, tufa dan basalt yang memiliki sifat jenis batuan relatif lulus air dimana kemampuannya meresapkan air hujan tergolong besar,” pungkasnya.

Baca Juga: Fenomena Hari Tanpa Bayangan di Indonesia 2021, Jadwal dan Mitos yang Menyertainya

Baca Juga: Hilang Kendali, Tiger Woods Kecelakaan dan Harus Jalani Operasi

Terpisah, Koordinator Lapangan pada proyek double track, Nugroho mengatakan, estimasi pengerjaan double track sesi satu dan dua ini ditargetkan sekitar lima hingga enam bulan.

“Estimasi pekerjaan itu sekitar lima sampai enam bulan. Mulai dari kita pmbongkaran jembatan lama, sampai pembuatan jembatan baru. Ini sesi kedua,” ujarnya.***

 

Editor: Chris Dale

Tags

Terkini

Terpopuler