Atta dan Aurel Galang Dana untuk Korban 'Kebiadaban' Serangan Israel terhadap Warga Palestina

- 11 Mei 2021, 22:45 WIB
Atta dan Aurel mengajak masyarakat untuk menggalang dana atau berdonasi atas korban 'kebiadaban' serangan Israel terhadap warga Palestina yang hingga saat ini telah menewaskan 28 orang.
Atta dan Aurel mengajak masyarakat untuk menggalang dana atau berdonasi atas korban 'kebiadaban' serangan Israel terhadap warga Palestina yang hingga saat ini telah menewaskan 28 orang. /tangkapan layar instagram @attahalilintar

ISU BOGOR - Pasangan artis dan juga YouTuber, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, mengajak masyarakat untuk berdonasi atas korban 'kebiadaban' serangan Israel terhadap warga Palestina yang hingga saat ini telah menewaskan 28 orang.

Ajakan Atta dan Aurel untuk donasi bagi warga Palestina itu gencar dilakukan melalui Kitabisa.com sebagai platform untuk memfasilitasi transaksi donasi antara campaigner dan donatur.

Hingga pukul 22.00 WIB, Selasa 11 Mei 2021 dana yang digalang oleh Atta dan Aurel di akun kitabisa.com sudah mencapai Rp200 juta lebih dari target Rp1 miliar.

Baca Juga: 28 Warga Palestina Tewas dalam Serangan Israel di Gaza Setelah Hamas Balas Tembakan Roket

Agar gerakan solidaritas donasi ini Atta dan Aurel aktif mengkampanyekan di akun instagramnya sambil memposting video korban 'kebiadaban' tentara Israel terhadpa warga Palestina.

"Seorang anak pulang belajar ayah tercinta nya sudah kembali ke yang maha kuasa..
Banyak korban jiwa... Mereka butuh sedikit perhatian kita KLIK LINK DI BIO IG ku untuk sedikit peduli sma teman2 disana," tulis Atta Halilintar.

Baca Juga: Atta Halilintar Unggah Kabar Aurel Hamil lewat Kolase Foto Ortu dan Mertua, Netizen: Pasangan Mimi KD Mana?

Sementara itu di akun kitabisa.com Atta dan Aurel menuliskan alasan menggalang dana untuk warga Palestina, korban kebiadaban serangan Israel.

"Teman-teman, beberapa hari ini kami sedih banget saat ngeliat berita tentang saudara-saudara kita di Palestina. Selama beberapa hari ini juga aku mikir, kita gak bisa diem aja ngeliat kebiadaban aparat Israel ke warga Palestina. Makanya aku inisiatif buat bikin galang dana ini, aku buat galang dana ini sebagai wadah buat kita semua yang mau bantu warga palestina yang sampai sekarang terus jadi korban atas invasi Israel," tulisnya.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x