Langsung Dapat Token Gratis dari PLN Bulan November 2020, Bisa via Login www.pln.co.id dan WhatsApp

1 November 2020, 13:12 WIB
PLN salurkan token listrik gratis bagi pelanggan. /

ISU BOGOR - Pemerintah melalui PT PLN (Persero) kembali memperpanjang penyaluran bantuan token listrik gratis bagi pelanggan 450 VA dan diskon 50 persen untuk pelanggan 900 VA hingga Desember 2020.

Tak hanya dua golongan rumah tangga saja, bagi pelanggan B1 atau bisnis skala kecil dan I1 atau industri kecil juga bisa mendapatkan listrik gratis sampai bulan Desember 2020.

Bagi pelanggan 450 VA dan 900 VA bersubsidi sudah bisa melakukan klaim token listrik gratis bulan November, yang dimulai per hari Minggu tanggal 1 November 2020.

Baca Juga: 3 Cara Dapat Token Gratis PLN November, Bisa via WhatsApp 08122123123 dan Login di www.pln.co.id

Baca Juga: Berikut 3 Cara Cek Token Gratis Oktober, Bisa Lewat WhatsApp 08122123123 dan Login di www.pln.co.id

Baca Juga: Cara Mudah Cek Token Gratis September, Buruan Login Dulu ke www.pln.co.id atau WA 08122123123

Lalu bagaimana cara mendapatkan bantuan token gratis di bulan November 2020 ini? Berikut tiga cara untuk mengakses layanan token listrik subsidi dari pemerintah.

Bisa via online dengan cara login di website www.pln.co.id, lewa aplikasi WhatsApp, dan bisa juga dilakukan secara offline dengan mendatangi kantor desa terdekat. 

Simak petunjuk klaim token gratis berikut ini:

1. Simpan nomor 08122-123-123 di WhatsApp.

2. Buka Aplikasi WhatsApp lalu chat ke nomor tersebut, chat apa saja.

3. Akan muncul pesan dari nomor tersebut, lalu ikuti langkah-langkahnya.

4. Token gratis akan muncul dan dapat dimasukan ke meteran sesuai dengan ID pelanggan.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Corona, Bogor Raya Gencar Rapid Test Massal di Sejumlah Akses Masuk Wilayah

Baca Juga: Presiden Prancis Emmanuel Macron: Saya Memerangi Terorisme yang Dilakukan Atas Nama Islam

Baca Juga: Presiden Prancis Bantah Menghina Islam Tapi Ngotot Mendukung Karikatur, Macron: Karena Itu Hak Kami

Kemudian untuk mengklaim token listrik gratis via website PLN bisa dilakukan dengan cara berikut ini:

Cara Dapat Token Listrik Gratis PLN.

1. Buka website resmi PLN di www.pln.co.id

2. Pilih menu ‘Pelanggan, lalu klik Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)

3. Masukkan ID pelanggan atau nomor meteran pada kolom pencarian dan identitas

4. Isikan kode captcha di samping kiri

5. Klik tombol 'Cari'

6. Setelah token listrik berhasil didapat, pelanggan dapat memasukkan angka tersebut ke kWh meter.

"Untuk masyarakat terpencil atau susah akses internet, masih banyak cara untuk bisa klaim token listrik gratis," kata Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PT PLN (Persero) Bob Saril beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini: Akhir Liburan, Bogor Hujan Seharian

Baca Juga: Ngamuk ke Kader Milenial PDIP, Megawati: Apa Bakti Kalian di Negeri Ini, Mejeng-mejeng Doang!

Baca Juga: Susah Payah, Manchester City Kalahkan Tim Papan Tengah Sheffield United

Cara pertama adalah bagi pelanggan yang berhak menerima subsidi listrik, namun tinggal di daerah terpencil atau sulit akses internet, bisa mendatangi perangkat desa terdekat.

Kemudian meminta aparat desa untuk mencatat ID PLN dan melaporkan melalui perangkat desa kepada PLN.

Ilustrasi cara klaim token gratis dari PLN.* /Ahmad Subaidi/Antara Foto Portal Surabaya

"Nanti nomor token akan diberikan melalui perangkat desa," kata Bob.

Begitu pula bagi pelanggan yang tidak menggunakan Aplikasi WhatsApp.

Langkah terakhir apabila tidak ada internet dan telepon, maka pelanggan bisa mendatangi kantor terdekat di seluruh penjuru Indonesia.

"Yang terpenting adalah nomor ID Pelanggan PLN selalu dicatat untuk dimantakan informasi kepada kantor PLN atau perangkat desa," pungkasnya.***

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: PLN

Tags

Terkini

Terpopuler