Jadwal Puasa Ramadhan 2023 versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah

- 19 Maret 2023, 19:41 WIB
Jadwal Puasa Ramadhan 2023 versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah/Pexels/khats cassim/
Jadwal Puasa Ramadhan 2023 versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah/Pexels/khats cassim/ /

Berikut ini merupakan rincian dari maklumat yang disampaikan pada konferensi pers di kantor PP Muhammadiyah, Yogyakarta:

1. Pada Selasa Legi, 21 Maret 2023 M (29 Syaban 1444 H), ijtimak menjelang Ramadan belum terjadi. Ijtimak terjadi keesokan harinya, yaitu Rabu Pahing, 22 Maret 2023 M (30 Syaban 1444 H) pukul 00:25:41 WIB.

2. Tinggi bulan ketika matahari tenggelam di Yogyakarta (¢ = -07° 48' dan | = 110° 21' BT) = +07° 57' 17' (hilal sudah terlihat) dan di seluruh Indonesia, bulan di atas ufuk.

3. Umur bulan Syaban 2023 adalah 30 hari, sehingga jadwal puasa Ramadan 2023 (1 Ramadan 1444 H) dilaksanakan pada Kamis Pon, 23 Maret 2023.

Jadwal Ramadhan 2023 versi NU dn Pemerintah

Awal Ramadhan 1444 Hijriyah jika dilihat dari hasil perhitungan hisab Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU), terdapat kemungkinan akan terlaksana sesuai dengan ketetapan pemerintah sebelumnya.

Dalam kalender Islam Hijriyah yang diterbitkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI), tercatat bahwa awal bulan puasa 2023 akan terlaksana diantara tanggal 22-23 Maret 2023.

Menurut LF PBNU sendiri, ketinggian hilal sudah cukup tinggi dengan elogansi yang besar sehingga ada harapan agar awal Ramadhan 1444 Hijriyah dapat dilaksanakan secara bersama-sama.

"Mudah-mudahan hasil perhitungan Falakiyah kali ini terkonfirmasi dengan hasil rukyat," ujar KH Sirril Wafa, Ketua LF PBNU melansir NU Online pada Senin, 13 Maret 2023.

Lebih lanjut menurut Nahdlatul Ulama, jika hasil perhitungan Falakiyah terkonfirmasi dan hilal dapat terlihat, maka awal Ramadhan 1444 Hijriyah akan dilaksanakan pada hari Kamis, 23 Maret 2023.

Kendati begitu potensi perbedaan awal bulan puasa masih tetap ada, mengingat ketinggian hilal belum memenuhi kriteria qathiy rukyah.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x