3 Fakta Menarik Bintang Muda Manchester United Alejandro Garnacho, The Next Ronaldo?

- 4 Maret 2023, 08:29 WIB
Alejandro Garnacho disebut bakal jadi The Next Ronaldo.
Alejandro Garnacho disebut bakal jadi The Next Ronaldo. /Reuters/Peter Powell/

ISU BOGOR - Pemain muda Manchester United Alejandro Garnacho merupakan salah satu dari deretan pemain muda Setan Merah yang memiliki bakat luar biasa.

Manchester United memiliki sejarah yang panjang dan memiliki banyak bakat unggul dalam akademi pemain mudanya.

Jebolan dari akademi pemain muda Manchester United antara lain seperti Charlton, Giggs, Beckham, Scholes, dan masih banyak lagi.

Alejandro Garnacho pemain yang berusia 18 tahun dan diperkirakan akan menjadi salah satu pemain terbaik di dunia suatu hari nanti, siapakah dia?

Baca Juga: Cara Menggunakan ChatGPT di Android dan iPhone Secara Gratis

1. Perjalanan Garnancho  

Pada saat transfer musim panas tanggal 1 Juli 2022, Garnacho bergabung dengan tim utama Manchester United di Liga Premier League.

Hal ini berlatar belakang dari dia yang menjadi salah satu pemain muda Setan Merah yang bermain spektakuler dalam kemenangannya di ajang FA Youth Cup atas Everton.

Kemenangan ini yang membuatnya masuk dalam nominasi untuk klub Goal of the Month pada Februari 2022.

Baca Juga: Soal Pelat Nomor Mobil Rubicon Tersangka Mario Dandy Satriyo, Polisi Pastikan Palsu

Liga Premier League menjadi liga utama yang berisikan pemain bintang, tidak mengherankan jika di awal kontraknya Garnacho selalu menjadi pemain cadangan seperti saat Manchester United melawan Norwich City, Liverpool dan Arsenal.

Debut pertamanya bermain sepak bola di Liga Premier League ketika dia masuk pada menit ke-91 saat bermain imbang 1-1 musim lalu melawan Chelsea.

2. Profil Menarik Garnancho

Alejandro Garnacho Ferreira merupakan pemain sepakbola yang berhak bermain untuk Spanyol dan Argentina, hal ini karena dia dilahirkan di Madrid Spanyol tetapi dari ibunya yang berkewarganegaraan Argentina.

Dia membuat tiga penampilan untuk tim U-18 La Roja sebelum Lionel Scaloni memanggilnya ke tim senior Argentina sebagai bagian dari skuad 44 pemain untuk dua kualifikasi Piala Dunia pada bulan Maret tahun ini.

Baca Juga: Viral Chat Diduga AG ke David Sebelum Penganiayaan, Ancam Telpon Brimob Jika Tak Turun

Garnacho lahir pada 1 Juli 2004 dan saat ini dia masih berumur 18 tahun. #LEADER menjadi agen pemain muda Manchester United yang berbakat ini. Garnacho bergabung ke Manchester United pada 1 Juli 2022 dan kontraknya akan berakhir pada 30 Juni 2024 dengan opsi perpanjangan kontrak satu tahun.

3. The Next Ronaldo?

Banyak orang yang menilai bahwa Garnacho akan menjadi pemain muda penerus legenda setan merah sebelumnya Cristiano Ronaldo. Pasca kepergian Ronaldo ke Al-Nassr membuat Garnacho seakan menjadi sosok pengganti Ronaldo.

Pemain dengan tinggi 1,80 m ini merupakan pemain sepakbola yang berposisi sebagai pemain serang sayap kiri persis dengan posisi Ronaldo pada saat mudanya di Mancheter United. Garnacho memiliki kelebihan tendangan kaki kanannya yang akurat, pemain yang lincah serta memiliki jiwa kerjasama tim yang kuat.***

 

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x