Hasil Malaysia Open 2023 Babak Semifinal Hari Ini: Dua Tim Indonesia Gagal Masuk Final

- 14 Januari 2023, 14:28 WIB
Cek hasil Malaysia Open 2023 babak semifinal hari ini, Sabtu, 14 Januari 2023.
Cek hasil Malaysia Open 2023 babak semifinal hari ini, Sabtu, 14 Januari 2023. /Instagram/pbsibadminton.ina/

ISU BOGOR - Hasil pertandingan semifinal badminton Malaysia Open 2023 menarik untuk disimak oleh pecinta bulu tangkis Tanah Air lantaran tiga tim Indonesia berlaga di babak tersebut.

Seperti yang telah diketahui, tiga tim Indonesia, terdiri dari tim ganda putri, ganda campuran, dan ganda putra masuk ke babak semifinal Malaysia Open 2023.

Namun sayang, berdasarkan hasil pertandingan sementara, dua tim Indonesia gagal masuk babak final Malaysia Open 2023.

Baca Juga: SEDANG TAYANG di RCTI Plus Live Streaming Badminton Semifinal Malaysia Open 2023: 3 Wakil Indonesia Tanding

Dua tim Merah Putih yang dimaksud yakni tim ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan tim ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Tim ganda putri Indonesia mengalami kekalahan saat melawan wakil China lantaran Fadia mengalami cedera di pergelangan kaki.

Kejadian tak terduga itu membuat pertandingan game kedua harus dihentikan atau retired dengan hasil akhir China menang 21-9 dan 2-0.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2023, Cek Link Live Streaming di iNews TV via RCTI Plus

Di pertandingan lain, Tim Garuda lagi-lagi mengalami kekalahan, Dejan/Gloria harus mengakui keunggulan Zheng/Huang dari China.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x