Info Penyekatan Ganjil Genap Jalur Puncak Hari Ini Minggu 3 April 2022, Simak Baik-baik!

- 3 April 2022, 11:03 WIB
Info penyekatan ganjil genap di Jalur Puncak.
Info penyekatan ganjil genap di Jalur Puncak. /TMC Polres Bogor/

ISU BOGOR - Berikut info penyekatan ganjil genap Jalur Puncak hari ini, Minggu, 3 April 2022, yang mana bertepatan dengan hari pertama puasa Ramadhan 1443 H. Simak baik-baik di bawah ini!

Seperti dikerahui, setiap akhir pekan, Satlantas Polres Bogor selalu menerapkan kebijakan ganjil genap di Jalur Puncak.

Sistem ganjil genap ini dimaksudkan untuk menekan jumlah kendaraan yang akan melewati Jalur Puncak.

Penyekatan tersebut juga bertujuan agar lalu lintas di Jalur Puncak aman, lancar, dan tidak mengalami kemacetan parah.

Menurut informasi dari TMC Polres Bogor, pada Minggu pagi polisi sudah melakukan operasi penyekatan ganjil genap di daerah Gadog atau selepas gerbang Tol Ciawi.

Untuk Minggu, 3 April 2022, hanya kendaaran dengan pelat nomor ganjil lah yang boleh melewati Jalur Puncak.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x