Viral! Rumah Abah Jajang yang Menghadap Curug Citambur Pernah Ditawar Rp 2,5 miliar

- 30 Maret 2023, 21:15 WIB
Viral! Rumah Abah Jajang yang Menghadap Curug Citambur Pernah Ditawar Rp 2,5 miliar
Viral! Rumah Abah Jajang yang Menghadap Curug Citambur Pernah Ditawar Rp 2,5 miliar /Foto/Tangkapan layar YouTube Hardi ArtVenture
ISU BOGOR - Sebuah video yang menunjukkan rumah Abah Jajang yang menghadap Curug Citambur viral di media sosial. Saking indahnya, rumah tersebut pernah ditawar Rp 2,5 miliar.

Wajar saja, rumah panggung sederhana berbahan kayu itu ditawar dengan harga setinggi langit, lantaran viewnya langsung menghadap air terjun dengan ketinggian sekira 130 meter.

 

Video tersebut viral setelah sejumlah konten kreator mewawancarai Abah Jajang yang menghadap Curug Citambur banyak dibagikan di media sosial.

Baca Juga: Curug Citambur, Air Terjun Tertinggi di Jawa Barat: Lokasi, Harga Tiket, Jam Buka dan Camping Ground

Berdasarkan pantauan dari video yang dibagikan akun Twitter @kegobloganunfaedah terlihat jelas rumah Abah Jajang menghadap Curug Citambur mengalir deras di antara tebing tinggi yang penuh tumbuhan hijau.

Abah Jajang, pemilik rumah sederhana yang menghadap Curug Citambur
Abah Jajang, pemilik rumah sederhana yang menghadap Curug Citambur Foto/Tangkapan layar YouTube Hardi ArtVenture

Rumah Abah Jajang Ditawar Rp 2,5 Miliar 

Sekadar informasi, rumah Abah Jajang yang menghadap Curug Citambur terletak di Desa Karangjaya, Kecamatan Pasirkuda, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Dikutip dari kanal YouTube Hardi ArtVenture, Abah Jajang yang kini berusia 73 tahun mengaku tinggal di rumah sederhana tersebut bersama istrinya.

Bahkan, meski di rumah tersebut hanya dihuni bersama istrinya, Abah Jajang juga mengaku di sekitar kampung tersebut juga terdapat rumah cucunya.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Wisata Curug di Bogor dengan Ulasan Google Terbaik

"Kalau di sini cuman dua orang. Tapi ada cucu," kata Abah Jajang yang dikutip pada Kamis, 30 Maret 2023.

Dalam perbincangannya itu, Abah Jajang membenarkan terkait kabar bahwa rumahnya sempat ditawar Rp 2,5 miliar namun ditolak.

"Betul (ditolak Rp2,5 miliar)," tegas Abah Jajang.

Meski menolak rumahnya dijual, Abah Jajang tetap tak melarang orang-orang yang hendak menikmati keindahan Curug Citambur dari kediamannya.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Nuansa Alam di Bogor yang Wajib Kamu Kunjungi, Netizen Ungkap Curug Selalu Bikin Candu

Bahkan, kata Abah Jajang, saking indahnya Curug Citambur terlihat dari rumahnya, banyak yang berkemah tepat di depan rumahnya.

Selain itu, rumah Abah Jajang juga sempat dijadikan lokasi syuting.

"Boy Hamzah pernah syuting di sini dua hari. Disini (tidur di rumah Abah)," tambah Abah Jajang.

Video tersebut viral hingga menuai ragam komentar dari para netizen di Twitter.

Baca Juga: 3 Curug Tersembunyi di Sentul yang Instagramable, Nomor 2 Tracknya Menguji Adrenalin

"Anjirr keren banget viewnya," tulis akun @kegblgnunfaedh yang memposting foto rumah Abah Jajang dengan latar Curug Citambur.

"View nya keren pisan euy, jd pengen punya rumah kyk gt," komentar netizen @Matcal***.

"kayaknya kalo umur segitu uang udah gaada artinya, bisa ngopi diteras sambil liatian air terjun nikmatin masa tua, make sense kalo gak mau dilepas," kata netizen lainnya @enengkabupa***.

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x