Rocky Gerung soal FPI Reborn Dukung Anies Capres: Ini Kerjaan Ganjarist

- 7 Juni 2022, 20:34 WIB
Rocky Gerug soal FPI Reborn Dukung Anies Capres: Ini Kerjaan Ganjaris
Rocky Gerug soal FPI Reborn Dukung Anies Capres: Ini Kerjaan Ganjaris /Kolase foto YouTube Rocky Gerung Official
ISU BOGOR - Pengamat Politik Rocky Gerung menilai soal munculnya FPI Reborn dukung Anies Baswedan sebagai calon presiden (Capres) baru-baru ini patut diduga kerjaan Ganjaris (Pendukung Ganjar Pranowo).

"Kalau diujungnya orang langsung tahu ini kerjaan Ganjaris... Jadi bukan kita yang tuduh tapi kita analisis," tegas Rocky Gerung.

Lebih lanjut, Rocky Gerung menyatakan alasan menyebut Ganjaris sebagai orang dibalik FPI Reborn karena persaingan ketat selama ini yang paling berpeluang Anies - Ganjar sebetulnya.

"Secara ideologis, kalau secara lain-lain masih ada Prabowo, tapi kalau faktor islamophobia diajukan. Itu dengan gampang, bahkan wartawan internasional menduga itu adalah Ganjar, karena ini persoalan islamophobia jadi seolah-seolah Anies diasuh 212, diasuh oleh FPI dia," kata Rocky Gerung.

Baca Juga: Rocky Gerung soal Hoaks FPI Reborn: Justru Membuat Anies Moncer

Tak hanya itu, kata Rocky Gerung, dengan munculnya FPI rebon dukung Anies sebagai Capres, biar seolah-olah Gubernur DKI Jakarta itu diasuh juga oleh HTI.

"Kan jahatnya disitu kan, apalagi mereka yang langsung nyambar isu itu lalu promosikan ke media sosial itu pasti Ganjaris," kata Rocky Gerung.

Sebab, lanjut Rocky Gerung sangat mudah membacanya. Jadi sekali lagi, persaingan tidak sehat ini mestinya dikurangi.

"Kita seolah-olah dihina, seolah Anies itu nggak punya kemampuan lain, selain berlindung dibalik kekadrunan," tegasnya di Channel YouTube Rocky Gerung Official, Selasa malam 7 Juni 2022.

Baca Juga: Rocky Gerung soal Formula E Sukses Digelar: Ini Sebetulnya yang Pinter Pak Jokowi

Tentu saja, kata Rocky Gerung, politk muslim menyetujui Anies dan masih bisa dipertanyakan yang mana.

"Di kota iya, di daerah beberapa fasilitas politik moslem masih mempertanyakan Anies kenapa karena saya ikut berdiskusi dengan beberapa teman di daerah," tutur Rocky Gerung.

Sebab, mereka anggap Rocky Gerung dekat dengan Anies Baswedan mempertanyakan apakah akan tetap diasuh oleh oligarki.

"Tetapi kalau sekarang seolah-olah FPI mendukung Anies dan itu adalah rekayasa, lalu orang merasa kalau begitu ke Anies aja langsung.

Baca Juga: Rocky Gerung Soal Ambisi Jokowi 3 Periode: Akan Dievaluasi oleh Projo

"Karena negara ini nggak ingin diasuh oleh mereka yang berpikiran sektarian gitu kan, jadi langsung dapat flownya Anies akan dapat elektabilitas berlebih, ketika diketahui ini adalah hoaks," tegas Rocky Gerung.

Sekadar diketahui, baru-baru ini muncul massa yang mengatasnamakan FPI Rebon mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai capres di Pilpres 2024.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x