Bela Rocky Gerung, Tokoh Tionghoa Ini Minta Jokowi Turun Langsung Selesaikan Masalah Pertanahan Indonesia

- 14 September 2021, 11:19 WIB
Kolase foto Tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma dan Rocky Gerung
Kolase foto Tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma dan Rocky Gerung /Tangkapan layar/kanal YouTube/Lieus Sungkharisma Official/Rocky Gerung Official

ISU BOGOR - Tokoh Tinghoa sekaligus aktivis sosial, Lieus Sungkharisma, baru-baru ini membuat pernyataan terbuka untuk Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melalui sebuah video di kanal YouTube-nya.

Lieus Sungkharisma melontarkan pembelaan terhadap Rocky Gerung serta seluruh rakyat Indonesia terkait masalah pertanahan yang kerap diklaim secara tiba-tiba oleh perusahaan-perusahaan besar.

Tokoh Tionghoa itu mengatakan bahwa Jokowi harus turun tangan untuk menyelesaikan polemik pertanahan tersebut.

Baca Juga: Tokoh Tionghoa Sebut Akan Ada 'Kejutan' di Balik Wacana Penggusuran Rumah Rocky Gerung: Mesti Diusut...

"Pak, Bapak jadi presiden masih tiga tahun lagi, saya pikir yang gak kalah penting selain masalah korupsi, Covid, ini masalah pertanahan, Bapak harus tuntaskan, Pak," ujarnya dikutip Isu Bogor dari kanal YouTube Lieus Sungkharisma Official, Selasa, 14 September 2021.

"Kenapa? Saya miris, Pak. Melihat rakyat ini, selama 76 tahun merdeka masih kepemilikan tanah ini masih jadi problem," sambung dia.

Lebih lanjut, Tokoh Tionghoa itu menyampaikan bahwa kasus Rocky Gerung dan Sentul City itu sebenarnya sudah banyak dialami oleh rakyat-rakyat kecil.

Baca Juga: Rumah Rocky Gerung Terancam Digusur, Andi Arief: Sombong Amat PT Sentul City

Lieus Sungkharisma meminta agar Jokowi segera turun tangan dan melindungi hak para warganya terkait polemik pertanahan di Indonesia.

"Dari kasus rumah Rocky Gerung di Sentul, Pak, itu saya lihat perlu Bapak turun tangan. Bukan karena Rocky Gerung, turun tangan untuk semua pertanahan ini," kata aktivis sosial tersebut.

"Harus ditata baik, jangan sampe ada isu hanya beberapa gelintir orang menguasai tanah yang sangat luas, sedangkan rakyat, petani, tidak punya apa-apa," tegasnya.

Baca Juga: Gara-Gara Somasi Sentul City, Rocky Gerung Mengaku Dibully Cebong

Mengenai permasalahan tanah Rocky Gerung yang diklaim Sentul City, lanjut dia, itu harus segera dibuka.

Sebab, Lieus Sungkharisma curiga jika sertifikat tanah yang dimiliki pihak Sentul City didapat dengan prosedur yang tidak benar.

"Saya kira ini harus dibuka. Bapak harus turun tangan untuk membuka ini secara transparan," ujarnya.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x