Jadi Pengacara Istri Hotma Sitompul, Hotman Paris: Ngaca Dulu Sebelum Lanjut Khotbah

- 27 Maret 2021, 20:25 WIB
Kolase Foto Pengacara Hotman Paris (kanan) dan Desiree Tarigan istri Hotma Sitompul
Kolase Foto Pengacara Hotman Paris (kanan) dan Desiree Tarigan istri Hotma Sitompul /Instagram @mamitoko dan @hotmanparisofficial

ISU BOGOR - Pengacara Hotman Paris kembali melontarkan sindiran-sindiran pedas terhadap seseorang yang diduga telah mengusir seorang istri. Hal tersebut dilontarkan paska Desiree Tarigan istri Hotma Sitompul memberikan kuasa kepadanya untuk mengurus kasus dugaan pengusiran.

Beberapa postingan Hotman Paris di akun instagramnya @hotmanparisofficial pada Sabtu 27 Maret 2021 kontennya terkait tentang masalah pengusiran istri.

"Apa yang telah di persatukan oleh Allah tidak boleh dipisahkan oleh manusia!! Aduh maaf Hotman jadi ikut ikutan khotbah! Maaf Hotman Paris mau ngaca dulu sebelum lanjut khotbah," tulis Hotman Paris dalam postingan foto wanita cantik di akun instagramnnya.

Baca Juga: Hotma Sitompul Unggah Video Doa Sebelum Sarapan, Netizen Gagal Fokus ke Hal Ini

Baca Juga: Jadi Pengacara Istri Hotma Sitompul, Hotman Paris: Desiree Ingin Pembagian Harta yang Fair

Baca Juga: Tunjuk Hotman Paris Jadi Pengacara, Desiree Tarigan: Akhirnya Waktu Akan Bersuara

Tak hanya itu, Hotman Paris juga mengaku selaku pendekar hukum yang sudah mendunia tidak akan menggunakan kependekarannya itu untuk melawan istri.

"Yes Hotman paris juga pendekar hukum yg sudah mendunia! Tapi Hotman paris tdk memakai kependekaran utk melawan istri hotman! Sekalipun ada wanita cantik seperti diphoto ini (@nzldvk) tdk akan membuat Hotman paris ngusir istri!," tulisnya.

Bahkan Hotman Paris juga berjanji tidak akan menaklukkan istri dengan kapasitasnya sebagai lawyer.

Baca Juga: Pengacara Istri Bams eks Samsons Buka Suara Soal Prahara Rumah Tangga Kliennya, Philipus: Mikha Pengen Mandiri

Baca Juga: Tolak Jadi Pengacara Habib Rizieq, Hotman Paris Sesumbar: Hampir Semua Konglomerat Saya Pengacaranya

Baca Juga: Pasang Foto Bareng Habib Rizieq, Hotman Paris Ancam Penyebar Berita Hoax

"Pantang ya!!lihat betapa cantiknya wanita di photo ini yg pernah temanin Hotman berdisco 3 malam di Bali( lihat postingan berikutnya)! Tapi malam ke 4 hotman pulang ke rumah dan menjadi suami dan bapak yg baik sampai tiba waktunya tantangan yg baru lagi!!," tulisnya.

Dalam menangani perkara istri Hotma Sitompul ini, Hotman Paris mengutus tim advokat dari kantor hukum untuk mendampingi Desiree Tarigan mendapatka hak-haknya.

"Kita ditunjuk oleh ibu Desiree Tarigan untuk mendampingi beliau, dalam memperjuangkan hak-haknya beliau. Dimana sebenarnya tujuannya pada hari ini (kemarin) tujuan kita hingga saat ini belum ada putusan cerai apapun, artinya beliau (Desiree Tarigan) adalah masih suami dan istri," kata Randy Ozora Siregar Advokat Kantor Hukum Hotman Paris di depan kediaman Hotma Sitompul, Jumat 26 Maret 2021.

Randy menjelaskan, hingga saat ini kliennya Desiree Tarigan masih berstatus istri Hotma Sitompul. Pihaknya berjanji akan mendampinginya untuk memperjuangkan hak-haknya.

"Dimana sebenarnya pada hari ini, tujuan kita hingga saat ini untuk menjelaskan bahwa rumah ini dibangun semasa perkawinan dengan pak HS (Hotma Sitompul) artinya beliau berhak untuk berada dirumah ini, namun sangat disayangkan, niat baik kita untuk balik ke rumah tidak disambut," tegasnya.

Padahal pihaknya sudah memberitahukan melalui surat bahwa kliennya akan kembali ke rumah.

"Intinya kita saat ini sedang mempelajari semuanya, kita melihat semuanya kita akan mempelajari dengan baik, untuk mengambil langkah-langkah hukum yang akan kita ambil kedepannya," jelasnya.

Sementara itu, Desiree Tarigan menyatakan sejak Februari komunikasi dengan Hotma Sitompul sudah tidak ada. Bahkan, Desiree enggan berkomentar terkait kabar adanya teror dan ancaman dari upaya yang dilakukannya dalam menempuh jalur hukum ini.

"Nanti biar kuasa hukum yang tangani, saya tidak mau salah bicara dalam hal ini. khawatir nanti jadi boomerang," kata Desiree.

Desiree mengaku meski saat ini tinggal di rumah orang tua yang letaknya disamping rumah Hotma Sitompul pihaknya akan tetap bertahan.

"Sebelum menikah, sebetulnya ini tanah-tanah kakak sepupu saya, saya sama ibu saya sudah lama tinggal disitu, bahkan waktu saya mulai menikah awal-awal, dia bangun rumah ini, pak Hotma masih tinggal dirumah ibu dia, sampai rumah ini selesai hampir satu setengah tahun," katanya.

Desiree juga mengaku sempat merawat ibu kandung Hotma Sitompul hingga meninggal dunia.

"Bahkan ibunya pak Hotma juga tinggal dirumah saya, saya rawat sampai ibunya tidak ada (meninggal) itu saya yang rawat dirumah ibu saya," jelasnya.***

 

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x