Perawat Dipukul Keluarga Pasien di Puskesmas Garut, DPD PPNI Minta Polisi Usut Tuntas Pelaku

24 Juni 2021, 17:10 WIB
Perawat Dipukul Keluarga Pasien di Puskesmas Garut, DPD PPNI Minta Polisi Usut Tuntas Pelaku /tangkapan layar instagram @cetul.22

ISU BOGOR - Sebuah video yang menayangkan seorang lelaki memukul perawat yang sedang bertugas menangani pasien Covid-19 di salah satu puskesmas di Garut beredar luas di media sosial Instagram.

Menurut keterangan dari Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI), pelaku pemukulan tersebut adalah keluarga dari pasien.

Kejadian itu terjadi di Puskesmas Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Baca Juga: Puskesmas Kayu Manis Bogor Tutup, Diduga Perawat Gigi Tularkan Covid-19

DPD PPNI yang menerima laporan adanya kekerasan terhadap perawat berpakaian APD pun langsung meminta kepolisian setempat untuk mengusut tuntas kasus ini agar bisa memberi efek jera kepada pelaku.

"Kami meminta kepada pihak berwajib setempat untuk mengusut tuntas kasus kekerasan tersebut dan berikan efek jera, agar kejadian serupa tidak terulang kembali," kata Ketua DPD PPNI Garut Karnoto, dikutip Isu Bogor dari postingan Instagram @cetul.22, Kamis, 24 Juni 2021.

Ia menuturkan bahwa perbuatan pelaku telah menghambat tugas perawat yang sedang menangani pertolongan pertama pasien, sehingga perlu diproses sesuai aturan hukum karena ada unsur pidananya.

Baca Juga: Hari Perawat Nasional, Bima Arya Manjakan Perawat Mulai Makan hingga Belanja

"Sebuah pelanggaran pidana dan bisa berujung penjara, terlebih berikutnya diketahui bahwa pasiennya memang positif COVID-19," ujar Karnoto.

Karnoto juga menyesalkan adanya aksi kekerasan itu, terlebih pelaku diketahui adalah seorang keluarga dari pasien di Puskesmas Pameungpeuk, Garut.

"Menyesalkan tindakan kekerasan pada seorang perawat di Puskesmas Pameungpeuk oleh seorang keluarga pasien," ungkapnya.

Baca Juga: Resmi Beroperasi Hari Ini, Kepala RS Lapangan Bogor: Masih Kekurangan 16 Perawat

Sebelumnya, peristiwa pemukulan perawat di Puskesmas Pameungkeup tersebut terekam oleh CCTV, di dalam video terlihat seorang lelaki berpakaian hitam tiba-tiba memukul perawat berseragam APD yang tengah membaringkan pasien.

Aksi pelaku dilerai oleh satu orang yang mengikutinya dari belakang. Sementara itu, perawat yang statusnya sebagai korban nampak terkejut atas perlakuan dari pelaku.

Video yang berdurasi 24 detik tersebut beredar di media sosial Instagram dan dibanjiri kutukan dari warganet yang sama geramnya terhadap pelaku.***

Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler