Tahun 2021, Bogor Punya Dua Bendungan Tangkal Banjir Jakarta

- 9 Desember 2020, 19:12 WIB
Maket desain Bendungan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Maket desain Bendungan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. /ANTARA/Dokumentasi Kementerian PUPR/ANTARA

Bendungan ini direncanakan memiliki volume tampung 6,05 juta meter kubik dan luas genangan 39,40 ha. Biaya pembangunan Bendungan Ciawi diprediksi Rp798,7 miliar.

Dua Bendungan ini didesain untuk mengurangi debit banjir yang masuk ke Jakarta dengan menahan aliran air dari Gunung Gede dan Gunung Pangrango sebelum sampai ke Bendung Katulampa yang mengalir ke Sungai Ciliwung.

Diperkirakan, Bendungan Ciawi dan Sukahami akan mengurangi debit banjir di Pintu Air Manggarai sebesar 577,05 meter kubik per detik.  

Baca Juga: Link Info Perkembangan Hasil Pilkada Serentak 2020 

Bila dikurangi dengan debit sungai Ciliwung yang nantinya dialirkan Kanal Banjir Timur melalui Sudetan Ciliwung sebesar 60 meter kubik per detik, maka debit di Pintu Air Manggarai sebesar 517,05 meter kubik per detik. ***

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah