Idul Adha Lalin Puncak Ramai Lancar, Waspada Polres Bogor Lakukan Razia Kendaraan

31 Juli 2020, 09:36 WIB
PETUGAS melakukan pengamanan di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 1 Juni 2019 lalu.*/ANTARA /

ISU BOGOR – Lalu lintas di ruas Jalur Puncak Jumat 31 Juli 2020 atau bertepatan Perayaan Iduladha 1441 H terpantau ramai lancar. Polisi akan melakukan razia kendaraan Oprasi Patuh Lodaya 2020 dan  memberlakukan sistem satu arah (one way) secara situasional.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Fitra Zuanda dalam keterangannya menuturkan, situasi lalu lintas di Jalur Puncak pada Jumat pagi masih terpantau ramai lancar. Belum ada antrean kendaraan padat kendaraan.

“kepadatan terjadi hanya di beberapa titik ruas jalan yang berdekatan dengan masjid. Hal itu dikarenakan adanya lalu lalang kendaraan atau orang. Namun, sejauh ini kondusif,” kata Fitra mengkonfirmasi, Jumat 31 Juli 2020 pagi.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca : Libur Idul Adha, Puncak Bogor Cerah 

Pun demikian, Polres Bogor mewaspadai terjadinya lonjakan kepadatan arus lalu lintas pada Jumat siang menjelang sore atau setelah masyarakat melakukan Salat Iduladha. Terlebih, pekan ini merupakan libur panjang berbarengan dengan akhir pekan.

“One way atau satu jalur akan diberlakukan situasional, melihat kondisi di langan nanti. Kami juga berkoordinasi dengan Korlantas Polri dan Dirlantantas Polda Jabar,” paparnya.

Kasat Lantas AKP Fitra juga mengingatkan bahwasanya hari ini, akan dilakukan Operasi Patuh Lodaya 2020 di sepanjang Jalur Puncak. Untuk itu, kepada para pengendara diharapkan melengkapi surat kendaraan dan wajib melakukan protokol kesehatan.

Baca Juga: Ini 4 Titik Operasi Patuh Lodaya 2020 di Kota Bogor saat Idul Adha 

Adapun pemeriksaan akan dilakukan mulai dari kelengkapan surat kendaraan, kelaikan kendaraan hingga prosedur keselamatan berkendara dan protokol kesehatan.

“Peringatan hingga tilang akan dilakukan petugas kepada para pelanggar,” tambahnya.

Kondisi cuaca di Jalur Puncak juga dilaporkan dalam keadaan cerah berawan. Namun, pengendara diharapkan tetap waspada mengingat kondisi jalur Puncak yang berkelok dan berkendara mematuhi rambu, dan mematuhi marka jalan. *** 

Editor: Chris Dale

Tags

Terkini

Terpopuler