Kapan Puasa Ramadhan 2024 Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah? Simak Jadwalnya Berikut Ini

- 9 Maret 2024, 11:07 WIB
Penetapan awal puasa Ramadhan versi Muhammadiyah, NU, dan pemerintah diprediksi bakal berbeda.
Penetapan awal puasa Ramadhan versi Muhammadiyah, NU, dan pemerintah diprediksi bakal berbeda. /Pexels/Leeloo The First/

ISU BOGOR - Penetapan awal puasa 2024 atau 1 Ramadhan 1445 Hijriah versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah diperkirakan akan mengalami perbedaan. Ini merupakan hal yang biasa terjadi setiap tahunnya.

Faktor yang menyebabkan berbedanya penetapan awal puasa Ramadhan di Indonesia yakni karena perbedaan metode dalam menetapkannya.

Tak hanya di Indonesia, perbedaan dalam menetapkan awal puasa Ramadhan juga kerap terjadi di negara-negara Islam lainnya, seperti Arab Saudi, Iran, dan lain sebagainya.

Sebagai umat muslim, jelas harus mengetahui keputusan penetapan 1 Ramadhan 1445 Hijriah sebagai acuan dalam melaksanakan ibadah puasa. Untuk mengetahui kapan puasa dimulai di Muhammadiyah, NU, dan pemerintah, yuk simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: Ibu Bunuh Anak di Bekasi, Polisi: Pelaku Alami Gangguan Halusinasi

Versi Muhammadiyah

Berdasarkan Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2024, PP Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada Senin, 11 Maret 2024.

Dilansir laman resmi Muhammadiyah, keputusan tersebut ditetapkan menurut metode Hisab Wujudul Hilal Hakiki.

Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir, serta Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti, telah resmi menandatangani maklumat yang menetapkan 1 Ramadhan 1445 H jatuh pada 11 Maret 2024 .

Jadi, Muhammadiyah dipastikan bakal melaksanakan ibadah puasa pada Senin, 11 Maret 2024.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x