Info Ganjil Genap Jalur Puncak Hari Ini Jumat 8 Desember 2023, Cek Lokasi dan Titik Penyekatan!

- 8 Desember 2023, 10:37 WIB
Ada ganjil genap di Jalur Puncak Bogor hari ini, Jumat, 8 Desember 2023.
Ada ganjil genap di Jalur Puncak Bogor hari ini, Jumat, 8 Desember 2023. /ISU BOGOR/Mutiara Ananda H.

ISU BOGOR - Berikut informasi seputar rekayasa lalu lintas ganjil genap di Jalur Puncak Bogor pada hari ini, Jumat, 8 Desember 2023, yang perlu diperhatikan baik-baik oleh pengguna jalan yang akan melintasi area wisata tersebut.

Seperti diketahui, jelang akhir pekan, Sat Lantas Polres Bogor selalu menerapkan sistem ganjil genap di Jalur Puncak.

Dalam pelaksanaannya, petugas akan berjaga untuk melakukan operasi penyekatan ganjil genap di kawasan Simpang Gadog, Jalur Puncak Bogor.

Oleh sebab itu, pengguna jalan yang akan melintas ke kawasan Puncak pada hari ini harus memerhatikan tanggal keberangkatan.

Baca Juga: Cuma Bayar 20 Ribu, Wisata Hutan Menyala ala Disney di Puncak Bogor, Cocok untuk Tahun Baru!

Sesuaikanlah angka terakhir pada pelat nomor kendaraan dengan tanggal keberangkatan, apakah ganjil atau genap.

Waktu pelaksanaan

Untuk waktu pelaksanaannya, sesuai jadwal yang ditetapkan oleh Sat Lantas Polres Bogor, pada H-1 akhir pekan atau hari Jumat, operasi penyekatan dilakukan pada siang hari.

Tepatnya setelah waktu sholat Jumat, yakni pukul 14.00 WIB. Jadi, ganjil genap tidak berlaku pada pagi hari.

Pengguna jalan yang akan melewati kawasan Puncak pada hari ini harus menyesuaikan waktu keberangkatan apabila tak ingin terkena operasi penyekatan.

Baca Juga: Terbaru di Puncak Bogor, Wisata Hutan Menyala Dilengkapi Mini Zoo, Cocok Buat Tahun Baruan!

Titik lokasi penyekatan

Sebagaimana yang telah disebutkan, petugas akan berjaga di Simpang Gadog, tepatnya setelah exit Tol Gadog atau Ciawi.

Pengguna jalan akan dikenakan sanki putar balik menuju arah Jakarta apabila nomor polisi kendaraan tidak sesuai dengan tanggal keberangkatan.

Sistem ganjil genap ini bakal terus diberlakukan sampai hari Minggu, 10 Desember 2023, mulai pagi hingga malam hari secara situasional.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah