Bacaan Doa dan Amalan yang Dianjurkan Nabi Muhammad SAW saat Malam dan Hari Jumat, Jarang Diketahui

- 3 September 2020, 20:55 WIB
Ilustrasi doa.
Ilustrasi doa. //Pexels

Amalan malam Jumat (Kamis malam) sangat banyak macamnya, diantaranya:

Pertama, banyak membaca subhânallâhi wal hamdulillâhi wa lâ ilâha illâhu wallâhu akbar dan shalawat (Allâhumma shalli ‘alâ Muhammad wa âli Muhammad).

Baca Juga: 14 dari 22 Kasus Baru Positif di Kota Bogor Berasal dari Klaster Keluarga Tanah Sareal

Dalam sebuah hadis disebutkan, “Malam Jumat berlimpah cahaya dan siang harinya terang-benderang (oleh cahaya spiritual). Perbanyaklah membaca subhânallâhi wal hamdulillâhi wa lâ ilâha illâhu wallâhu akbar dan shalawat kepada Muhammad dan keluarganya.”

Sementara shalawat yang harus dibaca di malam ini minimal 100 kali. Jika lebih banyak dari itu, maka lebih baik. Adapun waktu membaca shalawat kepada Nabi Muhammad saw dan keluarga beliau as disunahkan setelah melaksanakan shalat Ashar pada hari Kamis hingga akhir hari Jumat.

Adapun Bacaan shalawat yang disunahkan antara lain:

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَ آلِ مُحَمَّدٍ وَ عَجِّلْ فَرَجَهُمْ وَ أَهْلِكْ عَدُوَّهُمْ مِنَ الْجِنِّ وَ الْإِنْسِ مِنَ الْأَوَّلِيْنَ وَ الْآخِرِيْنَ
Ya Allah, limpahkanlah shalawat kepada Muhammad dan keluarganya, segerakanlah kemunculan mereka, dan musnahkanlah musuh-musuh mereka, dari jin maupun manusia, dari makhluk-makhluk terdahulu hingga sekarang

Baca Juga: Khutbah Jumat Muharram: Baca Surat Al Iklhas 1000 Kali di Hari Asyura, Bebas Azab Allah Selamanya

Dianjurkan juga di Kamis sore untuk membaca istighfar berikut ini:

أَسْتَغْفِرُ اللَّهَ الَّذِيْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَ أَتُوْبُ إِلَيْهِ تَوْبَةَ عَبْدٍ خَاضِعٍ مِسْكِيْنٍ مُسْتَكِيْنٍ لاَ يَسْتَطِيْعُ لِنَفْسِهِ صَرْفًا وَ لاَ عَدْلاً وَ لاَ نَفْعًا وَ لاَ ضَرًّا وَ لاَ حَيَاةً وَ لاَ مَوْتًا وَ لاَ نُشُوْرًا وَ صَلَّى اللَّهُ عَلَى مُحَمَّدٍ وَ عِتْرَتِهِ الطَّيِّبِيْنَ الطَّاهِرِيْنَ الْأَخْيَارِ الْأَبْرَارِ وَ سَلَّمَ تَسْلِيْمًا

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Madaninews.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah