Jadwal Tanding Wakil Indonesia di India Open 2023, Ada 'Perang Saudara' di Sektor Ganda Putra

- 19 Januari 2023, 10:56 WIB
Jadwal India Open 2023 yang menarik disimak
Jadwal India Open 2023 yang menarik disimak /Instagram/fajaralfian95, shohibulfikri

ISU BOGOR - Berikut adalah jadwal tanding wakil Indonesia di ajang kompetisi badminton India Open 2023, menariknya akan ada 'perang saudara' di sektor ganda putra.

Perlu diketahui, hari ini Kamis, 19 Januari 2023 ada total delapan pertandingan akan berlangsung di India Open 2023 sektor ganda putra.

Terdapat tiga pasangan ganda putra wakil Indonesia yang akan bertanding pada Kamis ini, salah satunya adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga: Update Agnez Mo Akhirnya Bertemu Dua Murid SMPN 1 Ciawi yang Viral Berdansa

Fajar/Rian akan berduel melawan pasangan ganda putra yang merupakan wakil Indonesia juga, yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Hal ini tentu sangat menarik, mengingat laga di ronde kedua India Open 2023 menjadi penentu untuk lolos ke babak selanjutnya, perempat final.

Jika dilihat dari hasil pertandingan sebelumnya pada ronde 1, baik ganda putra Fajar/Rian maupun Fikri/Bagas mempunyai performa yang cukup imbang.

Baca Juga: Jadwal India Open 2023 Ronde 2 Hari Ini Sektor Tunggal Putri, Ada Wakil Indonesia Gregoria Mariska Tunjung

Pada pertandingan di ronde 1 India Open 2023, Fajar/Rian memenangkan dua permainan sekaligus dengan skor 21-17 dan 21-16.

Begitupun Fikri/Bagas, pasangan ganda putra ini juga memenangkan dua permainan sekaligus dengan skor yang sama yakni 21-17 dan 21-16.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x