Info Penyekatan Ganjil Genap Puncak Bogor Hari Ini Sabtu 9 Juli 2022, Simak Baik-baik!

- 9 Juli 2022, 08:25 WIB
Sistem ganjil genap berlaku di Puncak Bogor pada akhir pekan.
Sistem ganjil genap berlaku di Puncak Bogor pada akhir pekan. /TMC Polres Bogor/

ISU BOGOR - Info penyekatan ganjil genap di Puncak Bogor hari ini, Sabtu, 9 Juli 2022, perlu disimak secara baik-baik oleh pengguna jalan yang akan melintasi kawasan wisata tersebut.

Pasalnya, pemberlakuan rekayasa lalu lintas ganjil genap ini telah diterapkan sejak Jumat, 8 Juli 2022, tepatnya pukul 14.00 WIB.

Berdasarkan info resmi, polisi akan memberlakukan sistem ganjil genap tersebut hingga Minggu, 10 Juli 2022, pukul 24.00 WIB.

Baca Juga: Info Buka Tutup Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 9 Juli 2022, Cek Waktu Pemberlakuan One Way

Itu artinya, pada hari ini hanya kendaraan dengan pelat nomor kendaraan ganjil yang bisa lolos ke kawasan Puncak Bogor.

Operasi penyekatan biasanya digencarkan polisi di Pos Check Point Simpang Gadog, sebelum Megamendung, atau area sesudah Gerbang Tol Ciawi.

Pengguna jalan diimbau untuk memeriksa pelat nomor kendaraan masing-masing sebelum berangkat agar tak terjebak penyekatan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bogor yang Viral dan Kekinian 2022, Banyak Spot Foto Instagramable!

Sebagaiman diinformasikan Sat Lantas Polres Bogor, kebijakan ganjil genap ini diterapkan sesuia Peraturan Mentergi Perhubungan RI Nomor PM 84 Tahun 2021.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah