Tampil Apik di Piala Dunia 2022, Yassin Bono dan Livakovic di Incar Klub Raksasa Bundesliga, Bayern Munchen

- 15 Desember 2022, 08:40 WIB
Kiper Kroasia Dominik Livakovic, di incar Byaern Munchen
Kiper Kroasia Dominik Livakovic, di incar Byaern Munchen /FIFA/
 
ISU BOGOR - Piala Dunia 2022 dikenal lahirkan banyak kiper-kiper hebat yang sebelumnya kurang dikenal. Livakovic dan Yassin Bono merupakan dua kiper yang mencuri perhatian, dan kini mereka di incar oleh Bayern Munchen
 
Dominik Livakovic berhasil membawa Kroasia lolos ke semifinal Piala Dunia 2022, ia tampil apik sepanjang turnamen. Momen paling disorot adalah ketika menepis banyak pinalti ketika melawan Jepang.
 
Yassin Bono juga tak kalah gemilang, sejauh ini ia hanya kebobolan 3 kali. Bono juga tampil apik ketika momen adu pinalti dengan Spanyol.
 
 
Yassin Bono

Dilansir dari Daily Mail, Munchen mengincar Bono setelah penampilan mengesankannya selama membela Maroko di Piala Dunia 2022.

 

CEO Bayern Munich, Oliver Kahn, terkesan dengan penampilan sang kiper dan berencana merekrutnya selain Livakovic.

Kini Bono masih terikat kontrak dengan klub La Liga Spanyol, Sevilla.

 

Dominik Livakovic

Laporan dari Sky Sport mengatakan bahwa kiper timnas Kroasia, Dominik Livakovic masuk dalam daftar belanja Bayern Munchen, pembicaraan dengan Dinamo Zagreb sudah berlangsung.

Baca Juga: Semua Statistik Piala Dunia 2022 Terselip Nama Messi, La Pulga Mau Borong Semua Penghargaan Turnamen?

Namun laporan dari Florian Plettenberg bersebrangan bahwa Munchen ingin membawa kembali kipernya yang dipinjamkan di AS Monaco, Nubel. Kini perekrutan Livakovic menjadi rencana B.
 
Membawa Alexander Nubel kembali ke FC Bayern sekarang menjadi rencana utama untuk Munchen. Agen sang pemain juga mengabarkan tentang rencana klub kemarin. Tidak ada langkah untuk Dominik Livakovic ujarnya.
 
"Ya, Bayern ingin membawa Alexander kembali dan telah memberi tahu saya tentang hal itu. Sekarang tergantung pada klub untuk menemukan kesepakatan. Bagi Alexander, penting untuk mengetahui apa perspektifnya," ujar Stefan Backs yang merupakan agen Nubel.
 
 
AS Monaco akan menuntut kompensasi untuk melepaskan Nubel, karena kontrak pinjamannya berlaku hingga 30 Juni. Biaya diharapkan berada dalam kisaran tujuh digit. Selain itu, klub asal Prancis itu harus mencari penggantinya, itulah sebabnya kesepakatan masih bisa memakan waktu lama.***
 

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x