Hasil Piala Jerman: Leverkusen Disingkirkan Klub Divisi Empat

- 3 Februari 2021, 10:30 WIB
Para pemain Bayer Leverkusen tertunduk lesu usai ditumbangman klub divisi 4
Para pemain Bayer Leverkusen tertunduk lesu usai ditumbangman klub divisi 4 /Bayer Leverkusen Offisial/instagram
ISU BOGOR - Nasib kurang beruntung sedang dialami Bayer Leverkusen. Secara mengejutkan, Leverkusen yang diunggulkan di atas kertas, harus dikalahkan klub kasta ke-4 Liga Jerman, Rot-Weiss Essen.
 
Adalah Oguzhan Kefkir dan Simon Engelmann yang menjadi mimpi buruk Leverkusen, dengan golnya.
 
Leverkusen sebenarnya tampil percaya diri, namun hingga menit ke-90, tidak ada gol tercipta. Pertandingan pun terpaksa dilewati dengan perpanjangan waktu.
 
 
Leverkusen membuka keunggulan di menit awal babak pertama, melalui gol Leon Bailey. Namun kemudian disamakan oleh Oguzhan. Dan petaka tiba di menit ke-117 setelah Rot-Weiss Essen berbalik unggul melalui gol Simon Engelmann.
 
Sebelum Leverkusen, Essen menyingkirkan klub divisi dua, Fortuna Dusseldorf. Klub ini terakhir mengangkat trofi Liga Jerman pada tahun 1953. Dan tidak pernah masuk ke Bundesliga sejak terdegradasi tahun 1977.
 
 
Leverkusen harus bernasib sama dengan Bayer Munchen yang terlebih dahulu tumbang, oleh klub divisi dua.
 
Berikut beberapa hasil Piala Jerman yang dilakukan Rabu dinihari tadi:
 
 
- Holstein Keil 7 (1) vs (1) 6 SV Damstadt 98 

- Werder Bremen 2 vs 0 SpVgg Greuther Furth

- Borussia Dortmund 3 vs 3 SC Pederborn.***

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x